SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

JOGJA—Pecatur Jogja, Gayuh Satrio mendominasi try in melawan atlet catur PON DIY dengan mengumpulkan empat poin penuh dari empat babak yang dipertandingkan pada 11-12 Agustus lalu di Sekretariat Pengprov Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) DIY.

Promosi Moncernya Industri Gaming, Indonesia Juara Asia dan Libas Kejuaraan Dunia

Dalam try in tersebut, Gayuh menang empat kali berturut-turut dari Lintang Wulandari, Anna Wening Rahajeng, Awang Putra Sembada dan Tu Bagus Ahmad. Sementara itu posisi dua besar ditempati oleh M Kahfi dari Bantul dan Gatot Suyono dari Jogja yang sama-sama mengumpulkan tiga poin.

M Kahfi mengumpulkan poin dari kemenangan melawan Parahita, Ghina dan Awang. Sayang, di babak ketika ia takluk dari Anna Wening dan hanya mengantongi tiga poin. Adapun Gatot Suyono mengumpulkan tiga poin dari remis melawan Prasetyo MP, kemenangan melawan Parahita kemudian remis dengan Ghina dan menang melawan Lintang.

“Para pecatur tersebut sebenarnya memiliki kemampuan yang berimbang. Mereka semua pecatur-pecatur andal yang dimiliki DIY,” papar pelatih catur PON Arko Pramudhito kepada Harian Jogja beberapa waktu lalu.

Sebanyak 10 pecatur yang berlaga dalam try in adalah empat pecatur putri yang akan turun di PON dan enam pecatur putra yang menjadi lawan tanding. (ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya