SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Petenis Perancis, Richard Gasquet, berpose dengan trofi yang dimenanginya di Thailand Open, Minggu (30/9). JIBI/SOLOPOS/REUTERS

BANGKOK- Petenis Perancis, Richard Gasquet berhasil merebut gelar Thailand Open di Bangkok, Minggu (30/9) WIB. Gelar ini merupakan titel pertama setelah 2,5 tahun puasa gelar. Petenis 26 tahun ini mengalahkan rekan senegaranya, Gilles Simon dengan straight set 6-2, 6-1.

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Gasquet mengakhiri perlawanan Simon dalam partai final yang berlangsung selama 67 menit ini. Sementara rekannya, Simon mengalami cedera pada lututnya setelah bermain bagus di babak semi final. Gelar terakhir Gasquet diperoleh kali terakhir di Nice, Perancis Mei 2010. Petenis 26 tahun ini bahkan kehilangan gelar di beberapa turnamen karena kalah di final di Estoril dan Toronto musim ini.

Petenis nomor 14 dunia ini mengakhiri permainan yang panjang dengan lapangan yang kering. Meskipun demikian, pemilik backhand terhebat ini  tampil meyakinkan dengan menggulung rekannya, Simon, yang berada di urutan ke-19 di bawah Gasquet.

“Saya bahagia atas kemenangan ini. Namun, ini pertandingan yang sulit karena harus melawan rekan Anda sendiri. Seharusnya saya senang tetapi ini sedikit aneh. Saya punya beberapa pertandingan pekan ini namun, ini yang terbaik,” ujarnya seperti dilansir dalam Eurosport, Minggu (30/9) WIB.

Gasquet mengaku kehilangan beberapa titel juara karena kalah di final. Namun, bisa menyabet gelar Thailand Open menunjukkan kembalinya ia ke performa terbaiknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya