SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Maskapai penerbangan Garuda Indonesia bekerja sama dengan PT. Pos Indonesia membuka layanan reservasi tiket di Kantor Pos Besar Jalan P. Senopati No. 002 Jogja, Senin (22/8).

Pembukaan layanan ini sebagai upaya dari Garuda Indonesia untuk meningkatkan pelayanan kepada para konsumen. Lewat loket di Kantor Pos Garuda berharap dapat memperbanyak jaringan distribusi produk dan jasanya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Penandatanganan kerjasama dilakukan antara Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar dan Direktur Utama Pos Indonesia I Ketut Mardjana, dan paralel di tujuh kota di Indonesia termasuk Jogja,” terang General Manager Garuda Indonesia Jogja, Didi Triatmojo.

Tujuh kota yang membuka layanan ini antara lan Jakarta, Solo, Bandung, Jambi, Semarang, Surabaya dan Tanjungkarang.

“Saat ini, booth baru ada di tujuh kantor pos di Indonesia, ke depan mungkin akan lebih banyak seiring dengan upaya Garuda Indonesia untuk meraih predikat maskapai bintang empat,” imbuh Didi.

Kepala Kantor Pos Besar Jogja, Arifin Muchlis menambahkan kantor pos memiliki 24.000 titik layanan yang menjangkau 100persen kota dan kabupaten, hampir seluruh kecamatan dan 42 persen kelurahan atau desa serta lokasi transmigrasi di Indonesia.(Harian Jogja/Intaningrum)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya