SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Sejumlah pilot Asosiasi Pilot Garuda (APG) yang mogok menuding ada pilot yang dipaksa untuk menerbangkan pesawat. Anggota Badan Pengurus Harian APG Jose Rizal, di Pilot House, Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang Kamis (28/7) mengatakan, meski telah menolak, pilot tetap dikondisikan untuk terbang. Padahal pilot tidak boleh menerbangkan pesawat dalam kondisi tertekan. Namun semua tudingan APG itu dibantah pengelola Garuda.

Juru bicara Garuda Pujobroto mengatakan, tidak ada pemaksaan bagi pilot untuk menerbangkan pesawat. Menurutnya, seluruh penerbangan berjalan lancar karena pihaknya melakukan langkah antisipasi. Dia menjelaskan, langkah antisipasi yang dilakukan adalah dengan mengerahkan semua pilot termasuk instruktur agar Garuda bisa melakukan pelayanan maksimal. [dtc/tna]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya