SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, JAKARTA &mdash;</strong>&nbsp;Calon gubernur (cagub) petahana Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan untuk mengamankan suara pemilih, timnya menempatkan dua saksi dan saksi khusus dari partai pengusung dan pendukung yang diturunkan di tempat pemungutan suara (TPS) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jateng dalam rangkaian pemilihan umum kepala daerah (pilkada) serentak 2018.</p><p style="text-align: justify;">"Partai sudah menyiapkan dua orang ya [saksi], bahkan partai pendukung mereka ingin berpartisipasi sehingga mereka buat dukungan [menaruh] saksi yang di luar pagar, begitu," ungkap Ganjar saat dihubungi oleh <em>Jaringan Informasi Bisnis Indonesia</em> (<em>JIBI</em>), Selasa (26/6/2018) malam.</p><p style="text-align: justify;">Saksi yang di taruh diluar pagar dimaksudkan Ganjar untuk mengantisipasi terjadinya kecurangan-kecurangan dalam Pilkada. Saksi-saksi ini dikatakan Ganjar sudah mendapatkan pelatihan yang mumpuni dari para partai yang menanungi mereka.</p><p style="text-align: justify;">"Mereka sudah mendapatkan pelatihan, di samping dari PDIP, ada [saksi] dari Nasdem, ada dari Golkar, Demokrat, dan PPP," tambahnya.</p><p style="text-align: justify;">Para saksi yang ditugaskan di tiap-tiap TPS itu akan bertahan mulai dari waktu pemungutan suara, hingga perhitungan suara berakjhir. Dengan demikian, di setiap tahapan perhitungan suara itu akan selalu ada yang memantau.</p><p style="text-align: justify;">Selain itu, tim teknologi informasi dari PDIP juga ikut berkontribusi untuk mengamankan suara pemilih. "PDIP punya sistem [teknologi informasi] yang sangat nasional, terkonsentrasi di DPP PDIP, dan sangat canggih itu. Jadi harapan kita itu bisa mendeteksi [hasil suara pemilih secara murni], jadi ada yang secara fisik ada di dalam TPS, ada yang diluar TPS gitu, kita kawal," tukasnya.</p><p style="text-align: justify;">Pada Pilkada 2018, <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180414/515/910100/pilkada-2018-ini-riwayat-hidup-dan-sepak-terjang-ganjar-pranowo">Ganjar Pranowo</a> berpasangan dengan&nbsp;<a href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910562/pilkada-2018-begini-riwayat-hidup-taj-yasin">Taj Yasin</a> sebagai calon gubernur. Saat ini, Ganjar Pranowo masih menjabat sebagai gubernur Jateng periode 2013-2018 hingga berakhir masa jabatannya pada Agustus 2018.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya