SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, PURWOREJO &ndash;</strong> Calon gubernur petahan pada pilkada atau tepatnya Pilgub Jateng 2018, Ganjar Pranowo, terus memperkuat basis massa pendukungnya. Kali ini Ganjar menggalang dukungan dari kalangan Keluarga Mahasiswa Jawa Tengah (KMJT).</p><p>Dukungan terhadap Ganjar diberikan anggota KMJT di objek wisata Curug Gunung Putri, Bruno, Purowejo, Rabu (20/6/2018). Selain bertemu dengan anggota KMJT, di objek wisata itu Ganjar juga meminta para wisatawan untuk memunguti sampah.</p><p>&ldquo;Ayo jangan biasakan buang sampah sembarangan. Kalau bersih kayak gini jadi nyaman kan [objek] wisatanya,&rdquo; ujar Ganjar dalam siaran pers tim media Ganjar Pranowo, Rabu.</p><p>Sementara itu, Ketua KMJT, Andi K. Respata, meminta generasi muda dan mahasiswa untuk hadir dan menggunakan hak suara pada 27 Juni 2018 di tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing.</p><p>Andi juga meminta kalangan mahasiswa menghindari politik uang, kampanye hitam, serta golput. &ldquo;Golput itu awal kehancuran pembangunan demokrasi,&rdquo; ujar Andi.</p><p>Dalam kesempatan itu, Andi juga menegaskan dukungannya untuk mengawal dan memenangkan pasangan nomor urut satu dalam pilkada atau tepatnya Pilgub Jateng 2018, Ganjar Pranowo-Taj Yasin.</p><p>Ganjar yang mendapat dukungan dari KMJT pun memberikan apresiasi. Ia mengaku kinerjanya sebagai gubernur Jateng pada periode sebelumnya belum sempurna. "Tidak ada yang sempurna karena kesempurnaan milik Allah," kata politikus PDIP itu.</p><p><strong><em><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</em></strong></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya