SOLOPOS.COM - Game FIFA di Android dan IOS (Phone Arena)

Game terbaru FIFA akan diluncurkan untuk perangkat mobile berbasis Android dan IOS.

Solopos.com, SOLO – Kabar gembira datang untuk para penggemar game sepak bola, FIFA. Game besutan EA Sports itu akan dihadirkan di perangkat berbasis Android dan IOS.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Seperti dilansir Phone Arena, Rabu (12/8/2015), game terbaru itu mulai bisa diunduh di App Store dan Play Store mulai 22 September 2015. Soft-launching game mobile FIFA sendiri telah dilakukan untuk perangkat berbasis iOS.

Di dalam game mobile FIFA, pemain bisa membangun timnya sendiri. Melalui aktivitas transfer, gamer bisa mendapatkan pemain yang mumpuni untuk ditempatkan di timnya. Menariknya, meski dijanjikan menggunakan kualitas grafis yang baik, game terbaru itu bisa diunduh secara gratis.

Meski begitu, tetap akan ada in-app-purchase bagi para gamer yang tertarik. Misalnya, jika mereka ingin membuat gol secara cepat, mereka dapat menggunakan in-app-purchase. Biasanya fitur itu akan dikenakan biaya.

Sementara untuk navigasinya akan tertera di layar. Kontrol permainan game mobile FIFA diklaim sangat mudah. Meski begitu gamer tetap harus mengontrol dengan kombinasi yang tepat agar bisa dengan mudah mencetak gol. Menariknya lagi, EA Sports dilaporkan akan terus meng-update pemain-pemain yang berada di game mobile FIFA.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya