SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Gagal mendapatkan kursi calon wakil presiden (cawapres), Partai Demokrat setidaknya mendapatkan peran di tim Prabowo&nbsp;<span>Subianto-Sandiaga Uno.&nbsp;</span><a href="http://news.solopos.com/read/20180810/496/933308/ahy-ucapkan-selamat-berkompetisi-untuk-jokowi-maruf-amin" target="_blank" rel="noopener">Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)</a> akan menjadi salah satu tim pemenangan pasangan yang diusung Gerindra, PKS, dan PAN itu.</p><p>Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengatakan bahwa Demokrat akan fokus pada pemenangan Prabowo-Sandi termasuk dengan menurunkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).</p><p>&ldquo;Paling penting sebenarnya kalau Mas AHY tadi ya, hari ini dia mengantarkan Pak Prabowo dan Sandiaga Uno menjadi capres dan cawapres 2019-2024,&rdquo; kata Hinca di Gedung KPU, Jumat (10/8/2018).</p><p>Hinca menjelaskan bahwa Demokrat tidak ingin mengungkit masa lalu, karena <a href="http://news.solopos.com/read/20180810/496/933305/gagal-jadi-cawapres-prabowo-ahy-saya-ikhlas" target="_blank" rel="noopener">AHY</a> tidak menjadi bakal cawapres Prabowo.</p><p>Demokrat telah sepakat mendukung dan menjadi partai pengusung Prabowo-Sandiaga sebagai peserta Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Keputusan ini diambil lewat sidang Majelis Tinggi Partai Demokrat yang dilakukan di kediaman SBY, Kuningan, Jakarta.</p><p>Pantauan<em> Bisnis</em> beberapa massa pendukung <a href="http://news.solopos.com/read/20180809/496/933252/demokrat-ultimatum-prabowo-jika-pilih-sandiaga-uno" target="_blank" rel="noopener">Prabowo-Sandi</a> telah memadati depan Gedung KPU. Pendukung membawa panggung dan menyetel lagu 2019 Ganti Presiden.</p>

Promosi Apresiasi dan Berdayakan AgenBRILink, BRI Bagikan Hadiah Mobil serta Emas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya