SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) setuju dengan rencana pengadaan gedung baru KPK. Fraksi PPP akan menginstruksikan kadernya yang ada di Komisi III dan Badan Anggaran untuk mewujudkan pengadaan gedung baru KPK tersebut.

Ketua Fraksi PPP Hasrul Azwar, Kamis (28/6) mengatakan PPP bisa mengerti kebutuhan KPK akan gedung baru. Oleh karena itu, jika nantinya ini disetujui, maka KPK harus meningkatkan kinerja untuk memberantas korupsi. Hasrul kembali menegaskan bahwa FPPP tidak keberatan dengan permintaan KPK. Hasrul berjanji bakal berusaha agar kebutuhan KPK akan gedung baru bisa terwujud.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sementara itu, fraksi PAN meminta kadernya di Komisi III DPR untuk mendukung pengadaan gedung baru KPK. FPAN juga meminta agar KPK menunjukan kinerjanya dalam memberantas kasus-kasus korupsi kelas kakap. Sekretaris Fraksi PAN Teguh Juwarno, Kamis (28/6) mengatakan FPAN memaklumi kebutuhan KPK akan gedung baru yang sangat mendesak tersebut. Oleh karena itu, melalui anggota fraksinya di Komisi III, PAN akan mendukung pengadaan gedung baru KPK.

Teguh membantah jika dikatakan ada usaha dari fraksi lain untuk memboikot dukungan kepada rencana pengadaan gedung baru KPK. Meski begitu, Teguh memberi keleluasaan kepada anggotanya di Komisi III untuk menyampaikan pendapatnya. Namun, jika sikap fraksi adalah mendukung, maka siapapun harus tunduk dan taat. [dtc/rda]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya