SOLOPOS.COM - Lewis Hamilton (JIBI/REUTERS/Chris Wattie)

Formula One 2017 diwarnai dengan Lewis Hamilton yang memenangi GP Kanada.

Solopos.com, MONTREAL – Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, keluar sebagai juara GP Kanada Formula One 2017 di Montreal Quebec, Senin (12/6/2017) dini hari WIB. Kemenangan itu membuat Hamilton kini merapatkan jarak dengan sang pemuncak klasemen, Sebastian Vettel.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dikutip dari Antaranews, Hamilton berada di posisi terdepan diikuti oleh rekan setimnya, Valtteri Bottas. Sementara posisi podium terakhir ditempati pembalap Red Bull asal Australia, Daniel Ricciardo. Itu menjadi kali ketiga secara beruntun Ricciardo finis di posisi ketiga.

Sementara itu, Vettel harus puas finis di posisi keempat. Sedangkan rekan satu tim Vettel, Kimi Raikkonen, berada di posisi ketujuh. Padahal, duo Ferrari itu menguasai balapan pada seri sebelumnya.

Dalam balapan tersebut, Hamilton menjadi yang pertama melewati garis finis dengan keunggulan 19,7 detik dari Bottas. Itu merupakan kemenangan ketiga Hamilton di musim ini dan ke-56 sepanjang kariernya.

Kemenangan Hamilton di Sirkuit Gilles Villeneuve tersebut juga merupakan kemenangan ketiga secara beruntun di sirkuit itu. Total, pembalap asal Inggris itu sudah menang enam kali di Sirkuit Gilles Villeneuve.

“Saya kali pertama berada paling depan di garis start di sirkuit ini, saya menang pertama kali 10 tahun lalu juga di sirkuit ini, dan mengulanginya pada akhir pekan ini, spesial sekali,” kata Hamilton.

Kemenangan itu sendiri membuat Hamilton semakin merapatkan jarak dengan Vettel di papan klasemen. Hamilton kini hanya berjarak 12 poin dari Vettel sebagai pemuncak klasemen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya