SOLOPOS.COM - Hasil Kualifikasi F1 GP Rusia (Twitter)

Formula One 2016 GP Rusia menempatkan Nico Rosberg meraih pole position.

Solopos.com,  SOCHI – Dominasi pembalap Mercedes tampaknya belum juga terpatahkan. Buktinya, Nico Rosberg berhasil menjadi pembalap tercepat di sesi kualifikasi GP Rusia yang digelar di sirkuit Sochi Autodrom, Sabtu (30/4/2016) malam WIB dengan catatan waktu satu menit 35,4 detik.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Seperti dilansir Okezone, Sabtu (30/4/2016), Rosberg berhasil unggul dari pembalap Ferrari, Sebastian Vettel, yang menjadi pembalap tercepat kedua pada sesi kualifikasi Formula One 2016 GP Rusia dengan catatan waktu satu menit 36,123 detik.

Meski Vettel menyelesaikan kualifikasi sebagai yang tercepat kedua, namun pembalap asal Jerman itu harus memulai balapan Formula One 2016 GP Rusia dari posisi ketujuh karena terkena sanski oleh FIA. Sanksi yang diterima oleh Vettel terjadi akibat pergantian girboks yang dilakukan Ferrari.

Pada saat yang bersamaan, pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, gagal melakukan kualifikasi kedua Fromula One 2016 karena ada kendala pada mobilnya. Hamilton mengatakan terjadi permasalahan daya seperti yang ia alami ketika menjalani akhir pekan di GP Tiongkok.

Sementara itu, pembalap Indonesia, Rio Haryanto, harus puas diasapi oleh rekan setimnya, Pascal Wehrlein. Rio yang sempat tampil cemerlang di sesi latihan terakhir hari ini gagal memberikan yang terbaik dan berada di posisi ke-21. Menurut manajernya, Piers Hunnisett, Rio Haryanto mengalami masalah karena dipanggil oleh FIA untuk menimbang ban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya