SOLOPOS.COM - Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia di Jakarta. (Bisnis-Samdysara Saragih)

Solopos.com, JAKARTA — Di tengah penolakan sebagian besar pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi yang emoh dilantik sebagai aparat sipil negara sebelum polemik kegagalan tes wawasan kebangsaan 51 dari 1.271 tuntas diselesaikan, komisioner KPK yang dipandegani Firli Bahuri mengotot. Ketua KPK Firli Bahuri resmi melantik ASN KPK pada 1 Juni 2021. yang bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila.

Dalam pidatonya, Ketua KPK Firli Bahuri meminta agar segenap insan KPK menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. “Kita segenap insan KPK wajib menjiwai Pancasila dalam menjalankan setiap kewajiban di mana kepastian hukum, keterbukaan, akuntabilitas, kepentingan umum, proporsionalitas, dan penghormatan terhadap hak asasi manusia,” kata Ketua KPK Firli Bahuri di Gedung Juang Merah Putih, Jakarta , Selasa (1/5/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Diguncang Polemik TWK, KPK OTT Bupati Nganjuk

Menurut Firli, pegawai KPK harus menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila agar independen dan terbebas dari pengaruh kekuasaan apapun. “KPK berpedoman teguh terhadap nilai-nilai Pancasila agar tetap Istikomah, independen, dan bebas dari pengaruh kekuasaan apa pun dan mana pun dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

Selain itu, dia menegaskan, bahwa pegawai KPK tidak boleh berkhianat saat bertugas karena menjadi tumpuan harapan masyarakat dalam melakukan pemberantasan korupsi di Indonesia.

Jaga Kepercayaan Masyarakat

Firli menyebut nilai-nilai Pancasila membuat pegawai KPK untuk terus menjaga kepercayaan masyarakat. Dia pun meminta para pegawai terus memberantas korupsi selama bergabung dengan KPK. Dia pun meminta agar pemberantasan korupsi tidak meredup hanya karena menjadi ASN.

“Kami pesan melalui mimbar ini, setiap insan KPK teruslah berkomitmen melakukan pemberantasan korupsi tanpa pengaruh dari kekuasaan apapun,” ucap Firli.

Baca Juga: Ini Kata Pakar Kuliner soal Bipang dan Jipang…

Sebanyak 1.271 pegawai KPK telah resmi menjadi ASN pasca dilakukannya pelantikan dan sumpah jabatan yang digelar di Gedung Merah Putih.

Pelantikan ini diiktui oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPK Cahya Hardianto Harefa dan Deputi Pencegahan KPK, Pahala Nainggolan. Keduanya secara simbolis mengucap sumpah jabatan yang dipimpin oleh Ketua KPK Firli Bahuri.

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya