SOLOPOS.COM - Marc Marquez (REUTERS)

Moto GP 2017 dimenangkan Marc Marquez.

Solopos.com, VALENCIA – Marc Marquez berhasil merengkuh gelar juara dunia Moto GP 2017. hal itu dipastikan pembalap Spanyol itu setelah finis di posisi ketiga seri terakhir di Valencia.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam balapan yang dilangsungkan di Sirkuit Ricardo Tomo, Valencia, Minggu (12/11/2017) malam WIB, Marc Marquez yang start terdepan langsung tancap gas. Dia diikuti oleh rekan setimnya Dani Pedrosa serta pembalap Andrea Iannone.

Sementara pesaing juara Marquez, Andrea Dovizioso langsung menyodok ke posisi kelima setelah start dari posisi kesembilan. Dia berada di belakang rekan setimnya, Jorge Lorenzo.

Saat memasuki putaran ketiga, pembalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco, lambat laun mampu memperbaiki posisinya dan bahkan mampu menyalip Marquez di posisi terdepan. Setelah itu, Zarco pun terus tancap gas demi mempertahankan posisinya.

Setelah menyelesaikan 10 putaran, Zarco tetap berada di posisi terdepan. Dibelakangnya menguntit Marqua, Pedrosa, Lorenzo, dan Dovizioso. Zarco sendiri mulai sedikit menjauh dari kejaran pembalap lainnya dengan mampu memperlebar jarak menjadi 0.3 detik.

Di sisi lain, pembalap Yamaha Movistar Valentino Rossi berada di posisi keenam setelah mampu menyalip Iannone. Jack Miller, Alex Rins, dan M. Pirro melengkapi posisi 10 besar pada putaran ke-10 ini.

Saat balapan menyisakan tujuh putaran lagi, Marquez tercecer setelah menyalip Zarco. Beruntung dia masih bisa melanjutkan balapan. Dia langsung berada di posisi kelima karena pembalap posisi keenam berada jauh di belakang barisan pembalap terdepan.

Satu putaran kemudian, posisi Marquez naik ke posisi keempat setelah Lorenzo terjatuh dan tak bisa melanjutkan balapan. Posisi Marquez menuju gelar juara dunia pun kian aman setelah Dovizioso ikut terjatuh tak lama berselang.

Di sisi lain, persaingan ketat tersaji di posisi pertama dan kedua antara Zarco dan Pedrosa. Jarak kedua pembalap hanya 0,1 detik. Sementara Marquez di posisi ketiga dengan jarak cukup jauh mencapai 5 detik.

Di sisa lap, Pedrosa mampu menyalip Zarco dan akhirnya menjadi juara GP Valencia. Sementara Marquez mampu finis di posisi ketiga. Hasil itu membuar Marquez menjadi juara dunia Moto GP 2017.

Hasil GP Valencia 2017 (10 Besar):
1. Dani Pedrosa
2. Johann Zarco
3. Marc Marquez
4. Alex Rinsa
5. Valentino Rossi
6. Andrea Iannone
7. Jack Miller
8. Cal Crutchlow
9. Michele Pirro
10. Tito Rabat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya