SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Harianjogja.com, SLEMAN- Fokus PSS Sleman menghadapi final Divisi Utama Minggu (10/11/2013) petang ini pukul 19.00 WIB, berimbang dengan semangat Lampung FC.

Bagi Lampung FC, mengalahkan PSS Sleman di kandang Maguwoharjo merupakan sebuah tantangan penuh gengsi. “Kita ingin merasakan bertanding dengan PSS Sleman, kita juga punya optimisme untuk rebut juara,” kata M.Nazir, pelatih kepala Lampung FC, Sabtu (9/11/2013).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berbeda dengan sejumlah tim di Divisi Utama yang mengalami kendala finansial sehingga mengganggu performa tim, Lampung FC terhitung lancar.

Persiapan Lampung FC rupanya tak tanggung-tanggung, Nazir mengaku telah mengantongi sejumlah pemain kunci PSS, di antaranya dengan melakukan pengamatan saat PSS menjamu Persitara Jakarta Utara.

Dengan modal itu, kesiapan Lampung FC dipastikan juga kian tertata. “Kita sudah mempelajari pola permainan PSS, kita siap bersaing,” katanya.

Dalam pertandingan nanti, tiket dijual dengan harga yang sama dengan pertandingan semi final. Rp30.000 bagi penonton tribun utara dan selatan, Rp40.000 bagi penonton di tribun timur dan Rp60.000 bagi penonton di tribun VIP. Panpel mencetak 29.000 lembar tiket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya