SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA-– Akhir pekan ini, Anda bisa menyaksikan film Captain Phillips yang dibintangi Tom Hanks dan diambil dari kisah nyata tentang penyanderaan perompak Somalia.

Siapa yang menyangka Paul Greengrass yang terkenal dengan pengambilan gambar agak goyang, mampu menyuguhkan film yang ternyata cukup berpotensi untuk meramaikan perhelatan Academy Award tahun depan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Captain Phillips adalah film yang diambil kisah nyata di tahun 2009. Richard Phillips (Tom Hanks) pada saat itu sedang bertugas dan kapalnya sempat dibajak oleh perompak Somalia.

Richard pun menulis memoar yang berjudul A Captain’s Duty: Somali Pirates, Navy SEALS, and Dangerous Days at Sea yang dijadikan acuan film ini.

Ketika kapal kargo yang dipimpin Phillips dibajak oleh perompak Somalia pimpinan Muse (Barkhad Abdi) yang kejam, dia dan 20 awak kapal kargo yang mengantarkan muatan beratus-ratus ton harus pasrah.

Namun, sayang bagi kawanan perompak ini karena tidak menemukan sesuatu yang berharga di kapal tersebut. Maka Muse pun menyandera Captain Phillips dengan niatan untuk ditukar dengan sejumlah uang.

Tapi penyanderaan tersebut tidak berjalan dengan mulus ketika pasukan Navy Seal mulai memburu Muse. Paul Greengrass menceritakan dengan sangat detail kisah Captain Phillips dari awal sampai akhir.

Sutradara yang meroket namanya setelah membidani dua seri terakhir film Jason Bourne ini nampak terus meningkatkan kualitas penyutradaraannya. Tidak terlalu terburu-buru namun tetap membuat penonton bersabar menanti cerita film ini berakhir.

Alur film pun terus dijaga selama dua jam lebih, meskipun ada sedikit alur yang membuat naik turun mood di tengah-tengah. Tom Hanks sendiri tidak perlu dipertanyakan lagi kemampuannya dalam berakting.

Captain Phillips sudah pasti menjadi pilihan tontonan Anda pekan ini, yang sudah bisa disaksikan di bioskop 21 Cineplex dan Blitz Megaplex.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya