SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

HOLLYWOOD—Sony Pictures bakal melansir film soal terbunuhnya pendiri jaringan Al-Qaidah, Usamah Bin Ladin, pada 12 Oktober 2012. Film ini disutradarai oleh Katryn Bigelow dengan penulis jalan cerita Mark Boal (juga menulis skenario Hurt Locker).

Jadwal pemutaran perdana film ini bertepatan dengan 10 tahun peristiwa Bom Bali yang menewaskan 202 orang. Para pelaku dalam insiden itu, termasuk Azahari, Noor Din M. Top, Imam Samudera, Ali Ghufron, dan Ali Imron merupakan anggota Jemaah Islamiyah yang memiliki kaitan dengan Al-Qaidah.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Rencana peluncuran film itu juga menjelang pemilihan presiden Amerika Serikat yang biasanya berlangsung di pekan pertama November. Presiden Amerika Barack Hussein Obama sudah menyatakan bakal mencalonkan diri lagi pada pemilihan tahun depan.

Bin Ladin terbunuh pada 1 Mei lalu melalui operasi pasukan khusus Angkatan Laut Amerika, SEAL, di lokasi persembunyiannya di Kota Abbottabad, Pakistan. Ia tewas dengan dua luka tembak, di dada dan kepala.

Film ini akan dimulai dengan cerita pencarian Bin Ladin yang diyakini bersembunyi di Pegunungan Tora Bora yang berlokasi di sepanjang perbatasan Afganistan dan Pakistan. Sejatinya, Bin Ladin sudah turun gunung sejak 2003 dan menetap di Abbottabad tiga tahun kemudian.(LA Times/Tempointeraktif)

Foto (sharewhy.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya