SOLOPOS.COM - Penampilan terbaru Pandji Pragiwaksono (Instagram @pandji.pragiwaksono)

Pandji Pragiwaksono rela tampil brewokan demi film terbarunya, Ayat Ayat Cinta 2.

Solopos.com, SOLO – Film drama religi, Ayat Ayat Cinta 2, memasuki proses shooting. Sekuel lanjutan dari film Ayat Ayat Cinta yang dirilis pada 2008 ini rencananya tayang dibioskop Desember 2017 mendatang. Film besutan rumah produksi MD Entertainment ini dibintangi sederet artis papan atas Indonesia, salah satunya Pandji Pragiwaksono.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di film itu, Pandji berperan sebagai Hulusi, pria Turki yang menjadi asisten pribadi Fahri. Guna mendalami karakter yang diperankan, ia rela menumbuhkan jenggot dan kumis di wajahnya. Penampilan baru itu membuatnya terlihat lebih dewasa dari biasanya.

Pandji bakal mempertahankan jenggot dan kumisnya sampai proses shooting film tersebut selesai pada akhir September 2017. Hal itu disampaikannya secara langsung lewat foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya, @pandji.pragiwaksono, Senin (24/7/2017).

Ekspedisi Mudik 2024

“Semakin menjadi Hulusi. Gue akan bertahan dengan tampilan ini sampai akhir September untuk kebutuhan shooting @filmaac2. Jadi mirip siapa ya? Tony Stark? Chicco Jerikho? Siapa sosok brewokan yang keren?” tulis Panjdi pada keterangan foto.

Sketsa wajah Pandji Pragiwaksono sebagai Hulusi di Ayat Ayat Cinta 2 (Instagram @pandji.pragiwaksono)

Sketsa wajah Pandji Pragiwaksono sebagai Hulusi di Ayat Ayat Cinta 2 (Instagram @pandji.pragiwaksono)

Penampilan barunya itu pun mendapat respons positif dari warganet. Mereka lantas menuliskan nama artis brewokan yang dinilai tampan yang dimiripkan dengan Pandji. Ada yang menyebut nama Jeremy Thomas, Indro Warkop, Zayn Malik, sampai Limbad.

“Jadi mirip Indro di Warkop DKI. Untung artis mas, kalau enggak pasti enggak ada yang like postingan ini, hahaha,” kelakar @asepkaseppisaneuy.

“Kok malah mirip Limbad versi jambang lebih tipis. Ahahaha. Enggak sabar pengin nonton filmnya,” sambung @emykusmiati.

“Kayak Jeremy Thomas. Eh bukan, mirip Zayn Malik, tapi dia terlalu ganteng. Mirip Limbad, tapi enggak juga. Susah cari yang mirip. Yang penting tetap keren bang,” lanjut @emhagazali.

Film yang diangkat dari novel laris karya Habiburrahman El Shirazy ini juga dibintangi oleh beberapa artis top seperti Fedi Nuril, Dewi Sandra, Tatjana Saphira, dan Chelsea Islan. Seperti di sekuel pertama, Fedi Nuril berperan sebagai Fahri, orang Indonesia yang pernah kuliah di Mesir dan kini menjadi cendekiawan muslim ternama di Inggris.

Bintang film Ayat Ayat Cinta 2 (Instagram @filmaac2)

Bintang film Ayat Ayat Cinta 2 (Instagram @filmaac2)

Sementara Dewi Sandra berperan sebagai Sabina, muslimah tunawisma berwajah buruk rupa. Tajtana Saphira sebagai Hulya, gadis Turki sekaligus keponakan Aisha. Sedangkan Chelsea Islan sebagai Keira, seorang pemain biola yang beragama Nasrani.

Film ini menceritakan kehidupan Fahri setelah kehilangan istri yang sangat dicintainya, Aisha. Wanita keturunan Turki, Jerman, dan Palestina, itu hilang saat melakukan penelitian di Jalur Gaza, Palestina. Sayangnya, usaha Fahri mencari Aisha selama bertahun-tahun tak membuahkan hasil.

Meski sangat sedih, Fahri yang menetap di Skotlandia dan menjadi pengajar di University of Edinburgh tetap tegar menjani kehidupannya tanpa Aisha. Seluk-beluk kehidupan Fahri di sekuel kedua ini akan sangat dramatis dari sebelumnya. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya