SOLOPOS.COM - Poster film Dilarang Masuk (Istimewa)

Film terbaru Dilarang masuk akan tayang pada 24 Maret 2016.

Solopos.com, SOLO – Satu lagi film karya anak bangsa mewarnai bioskop Tanah Air. Film bergenre horor komedi berjudul Dilarang masuk diilhami dari kisah nyata.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Film garapan Nayato Fio Nuala mengambil latar sekolah dan konflik yang mengedepankan persahabatan para siswa SMA, bumbu-bumbu kejutan klise dan teror hantu 60 persen mengisi film tersebut.

Ekspedisi Mudik 2024

Tak ada pengenalan karakter yang kuat dan cerita hanya fokus pada enam orang sahabat yang mencari seorang temannya yang hilang di sepanjang durasi film tersebut.

Selain itu unsur komedi dalam film tersebut terasa nanggung karena cuma diselipkan di tengah-tengah teror sang hantu. Lalu apa yang baru? Jawabannya mungkin baru bisa ditemukan ketika Anda sudah menonton filmnya.

“Pesan moralnya ini bagaimana menjaga diri dalam pergaulan bebas. Dan jangan sampai menjadi korban dalam pergaulan bebas,” ujar Shanker RS selaku produser seperti dilaporkan Detik.com.

Film Dilarang Masuk dibintangi oleh Maxime Bouttier, Jordi Onsu, Sahila Hisyam, Rayn Wijaya, Yova Garcia, dan Monica Oemardi akan tayang pada 24 Maret 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya