SOLOPOS.COM - Gambar salah satu adegan Superman di film Batman v Superman (Youtube.com)

Film terbaru Batman v Superman mendapat banyak kritikan.

Solopos.com, LOS ANGELES – Pemeran Superman, Henry Cavill, menjawab banyaknya omongan miring tentang film Batman v Superman: Dawn of Justice. Cavill menyebut review negatif yang dialamatkan ke film terbaru DC Comic itu tidak begitu penting.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti diketahui, para kritikus menilai seri Batman garapan Zack Snyder kali ini mengecewakan. Tentu opini tak enak itu juga sampai ke telinga para aktor, tak terkecuali Henry Cavill.

Menanggapi berbagai macam review negatif, Cavill mengungkapkan berbagai kritik yang muncul dianggapnya tak terlalu penting. Sang pemeran Superman itu memilih untuk menaruh penghargaan bagi publik yang menonton.

“Berbagai opini buruk itu aku yakini muncul karena para kritik memang diharuskan ada sebelum mereka benar-benar menulis. Aku justru lebih percaya pada pendapat para penonton,” ujar Cavill seperti dikutip Aceshowbiz, Jumat (25/3/2016).

“Merekalah yang memang punya keinginan besar untuk tahu seperti apa film ini dan mengeluarkan uang untuk membeli tiket. Tentu pendapat mereka jauh lebih kencang ketimbang kritik,” imbuhnya.

Pertarungan besar di antara dua sosok pahlawan terkuat di semesta DC itu dinilai buruk. Beberapa menganggap cerita di film dan komiknya tak sesuai.

Namun di mata para fans komiknya, Batman v Superman bak menjadi wujud nyata dari cerita yang selama ini mereka simak lewat gambar. Telah rilis di Tanah Air, film yang dibuat dengan budget hingga $250 juta itu dirilis di Amerika mulai hari ini 25 Maret 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya