SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Film dokumenter tentang mendiang Raja Pop, Michael Jackson, bakal diputar di Festival Film Sundance 2019. Sayangnya, pemutaran film berjudul Leaving Neverland ini dikecam oleh keluarga Michael Jackson. Film itu menceritakan dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Michael Jackson.

Film yang rencananya diputar di Festival Film Sundance di Park City, Utah, Amerika Serikat, pada 24 Januari-4 Februari 2019. Film karya Dan Reed itu mengangkat kisah kehidupan dua anak laki-laki yang menuduh Michael Jackson melakukan pelecehan seksual.

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

“Satu lagi produksi mengerikan, keterlaluan, dan menyedihkan dengan menjadikan Michael Jackson sebagai penghasil uang,” demikian tanggapan resmi dari Michael Jackson Estate, seperti dikabarkan Variety, Kamis (10/1/2019).

Film Leaving Neverland menceritakan kisah dua anak lelaki berusia tujuh dan 10 tahun yang menjalin hubungan jangka panjang dengan Michael Jackson. Saat berusia 30 tahun, kedua lelaki itu menceritakan pelecehan seksual yang dilakukan Michael Jackson. Namun, pihak Michael Jackson Estate mengatakan, kedua lelaki tersebut tidak pernah mengalami pelecehan seksual apapun.

“Wade Robson dan James Safechuck telah bersumpah Michael Jackson tidak pernah melakukan pelecehan seksual terhadap mereka,” sambung pernyataan tersebut.

Michael Jackson Estate menyebut tuntutan hukum dari Wade Robson dan James Safechuck yang meminta jutaan dolar telah dibatalkan. Menurut mereka, penayangan film dokumenter ini merupakan upaya menjelek-jelekkan Michael Jackson.

Terlepas dari seluruh kontroversi, film Leaving Neverland yang disutradarai Dan Reed bakal diputar dalam kategori special events. Nantinya, ada sesi tanya jawab dengan pembuat film yang digelar di Festival Film Sundance 2019 tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya