SOLOPOS.COM - 47 Ronin. 21cineplex.com

Solopos.com, SOLO – Raja Asano (Min Tanaka), pemimpin kerjaaan Ako, menemukan Kai (Keanu Reeves), seorang samurai tak bertuan. Kai adalah anak keturunan campuran yang dibuang oleh sang ibu ke hutan Tengu. Di hutan tersebut Kai dipercaya mendapatkan ilmu berkelahi dan ilmu sihir yang kuat karena dibesarkan oleh iblis.

Sepenggalan cerita di atas adalah kisah dalam film 47 Ronin. Seperti dilansir 21cineplex.com, semula sang Raja diperingatkan oleh sang samurai penjaganya untuk tidak mengambil Kai masuk ke kerajaan karena ia merupakan warga keturuan campuran dan dipengaruhi ilmu iblis yang kuat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di istana kerajaan, Kai bertemu dengan wanita pujaan, yaitu Mika (KO Shibasaki), seorang putri raja Asano. Ternyata putri Mika juga memiliki perasaan yang sama dengan Kai. Namun karena perbedaan derajat, cinta mereka tidak bisa bersatu.

Kai pun terbukti sangat setia dengan majikan pertamanya, yaitu raja Asano dan putri Mika. Ia berjanji sampai kapan pun akan menjaga kedua orang itu.

Puncak cerita terjadi ketika Kerajaan Asano mendapat kesempatan menjadi tempat penyelenggaraan pertarungan Shogun yang dipimpin oleh penguasa Jepang, Shogun Tsunayoshi (Cary Hiroyuki Tagawa). Ia memiliki keputusan yang tidak bisa dilanggar dan harus dipatuhi.

Pada saat itu, hadirlah salah satu musuh kerajaan Ako, yakni kerajaan Agato yang dipimpin oleh raja Kira (Tadanobu Asano). Raja satu ini sangat ingin memiliki kerajaan Ako yang memiliki alam indah dan subur.

Segala cara dilakukannya untuk mengambil tahta raja Asano. Dalam pertarungan itu, raja Kira berhasil membunuh raja Asano.

Disinilah permasalahan besar mulai dihadapi Kai. Misi para samurai adalah membalas dendam atas kematian guru mereka. Dengan hanya 47 orang, para samurai akan berhadapan dengan pasukan dari kerajaan Ako, yang tidak terhingga jumlahnya. Saksikan kisah 47 Ronin ini hanya di bioskop kesayangan Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya