SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Pemain Panama Ismael Diaz (kanan) dan Karim Essikal dari Maroko berebut bola (JIBI/FIFA.com)

Pemain Panama Ismael Diaz (kanan) dan Karim Essikal dari Maroko berebut bola (JIBI/FIFA.com)

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Solopos.com, ABU DHABI — Maroko tampil sempurna di ajang Piala Dunia U-17 yang baru kali pertama mereka ikuti. Pada babak penyisihan Grup C, di Sharjah, Uni Emirat Arab, yang berakhir Jumat (25/10/2013) dini hari WIB, mereka menaklukkan Panama dengan skor meyakinkan 4-2.

Dengan kemenangan itu, mereka bertengger di puncak klasemen dengan nilai 7, hasil dari dua kali menang dan sekali draw. Sementara Panama harus angkat koper, karena tak pernah menang dalam tiga kali laga.

Mendominasi permainan sepanjang laga, dalam pertandingan yang disiarkan live di TVOne itu Maroko justru tertinggal terlebih dahulu ketika panama memperoleh hadiah tendangan bebas di luar kotak penalti pada menit ke 11. Bola mati hasil tendangan pemain belakang Panama, berhasil diblok kiper Maroko namun bola rebound dan dengan sigap Wald menembak ke arah gawang, 1-0 untuk Panama.

Maroko menyeimbangkan kedudukan. Memperoleh bola dari pemain belakan, striker Maroko, Bnou Marzouk melakukan solo run ke arah gawang. Dua bek Panama yang menghadang, berhasil dia kecoh. Berhadapan dengan kiper Panama De Gracia, Marzouk langsung mengirim bola dengan kaki kirinya di tiang jauh sebelah kanan, 1-1.

Pada menit ke 40 Marzouk kembali beraksi. Melakukan serangan balik dari tengah lapangan, Bnou Marzouk langsung menghajar bola pada kesempatan pertama saat memperoleh umpan silang dari gelandang kanan, 2-1 untuk Maroko.

Babak kedua baru berlangsung 3 menit, Maroko kembali menambah keunggulan 3-1. Kali ini Sakhi melakukan tendangan spekulasi, ketika dia memperoleh bola rebound dari pemain belakang Panama. Dari dalam kotak penalti berjarak sekitar 15 meter dengan tendangan voli Sakhi mengirim bola ke pojok kiri atas gawang dan tak bisa dijangkau kiper Panama De Gracia.

Maroko menyempurnakan kemengannya pada menit ke 86, kembali dari bola reboun dan mental dari tiang gawang. Achahbar menyambut bola dengan sundulan, 4-1. Panama mendapat gol hiburan ketika umpan silang dari sayap kanan diselesaikan dengan sempurna oleh Zorrilla di menit 88, 4-2.(Mulyanto/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya