SOLOPOS.COM - Presiden FIFA, Gianni Infantino. (JIBI/REUTERS/Arnd Wiegmann)

Solopos.com, JAKARTA — FIFA mengucurkan dana bantuan sebesar 500.000 dolar AS (Rp7,7 miliar) untuk mengatasi dampak pandemi Covid-19 dalam kinerja PSSI. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, berjanji mengoptimalkan dana bantuan tersebut untuk keberlanjutan program dan organisasi di tengah pandemi virus corona.

Pandemi Covid-19 memang melumpuhkan banyak kompetisi bola di penjuru dunia. Liga Belanda baru saja memutuskan pembatalan kompetisi sementara sejumlah kompetisi masih ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pertimbangan Beli Gadget: Milenial Buru Spek, Generasi Tua Cukup Harga Rp2 Jutaan

Tak hanya kompetisi antarklub, laga-laga international menjadi terganggu sehingga federasi kehilangan pemasukan. PSSI sampai harus memotong gaji Pelatih Timnas, Shin Tae-yong, staf pelatih dan ofisial karena kendala finansial.

FIFA pun tak tinggal diam dengan memberikan bantuan berupa dana untuk anggotanya. Total duit senilai 150 juta dolar AS atau sekitar Rp2,3 triliun bakal dibagi untuk 211 anggota FIFA termasuk PSSI. Induk sepak bola di Indonesia itu tercatat mendapatkan bantuan 500.000 dolar AS atau sekitar Rp7,7 miliar.

Sering Mimpi Buruk Selama Karantina, 3 Penghuni Rumah Angker Sragen Dipulangkan

Dana ini akan digunakan untuk operasional federasi serta menyelesaikan urusan dengan pihak ketiga “Sebagai anggota asosiasi, PSSI memberikan apresiasi pada FIFA yang konsisten membantu dalam mengembangkan sepak bola di Indonesia,” kata Iriawan seperti dilansir pssi.org, Minggu (26/4/2020).

Transparan & Tepat Sasaran

Iriawan berkomitmen menggunakan bantuan tersebut secara transparan dan tepat sasaran. Lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu menyebut dana akan dialokasikan untuk pelaksanaan program serta kelanjutan organisasi PSSI di masa pandemi.

Kajian KASN soal Pelayanan Publik: PNS Rawan Dahulukan Keluarga Dibanding yang Bayar

Dana bantuan tersebut merupakan bagian program FIFA Forward. FIFA mempercepat pengucuran dana yang awalnya dijadwalkan Juli demi menanggulangi dampak pademi.

“Sebagai federasi dunia, sudah menjadi tugas FIFA untuk membantu semua pihak yang membutuhkan. Langkah ini dimulai dengan memberikan bantuan langsung pada asosiasi anggota yang mengalami kesulitan,” ujar Presiden FIFA, Gianni Infantino, dilansir fifa.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya