SOLOPOS.COM - Lomba lari Baron 10 K dalam rangkaian gelaran Festival Geopark 2016 dibuka langsung oleh Bupati Gunungkidul, Badingah, di Baros Kidul, Monggol, Saptosari, Gunungkidul. Sabtu (24/9/2016) (Mayang Nova Lestari/JIBI/Harian Jogja)

Festival Geopark 2016 Berlangsung Meriah

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Kurang lebih 3.000 peserta mengikuti Perlombaan lari Baron 10 K yang dimulai dari Jalur Jalan Lintas Selatan Baros Kidul, Saptosari hingga simpang tiga Pantai Baron, Tanjungsari, Sabtu (24/9/2016). Kompetisi tersebut berhasil menarik beberapa juara dari sejumlah kategori di antaranya Kategori Umum DIY-Jateng  putra-putri, Kategori umum lokal Gunungkidul, SMA-SMK, SMP, dan kategori SD.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dua pelari Koppassus, Hermawan dan Stenly berhasil menjadi juara pertama dan kedua di kategori Umm DIY-Jateng Putra. Hermawan tercatat menempuh waktu tercepat yakni 30 menit 2408 detik sedangkan Stenly mencapai garis finish pada menit ke 30 dan 2570 detik. serta Yanuar Prihantoro atlet UNY di urutan ketiga dengan catatan waktu 30 menit 5445 detik.

Sedangkan untuk kategori Umum DIY-Jateng Putri, Endah Eka berada di posisi pertama dengan perolehan waktu 35 menit 1738 detik, sedangkan juara kedua dan ketiga diraih oleh Melly Milenia dan Lydia Novinasari.  Selanjutnya untuk kategori umum lokal Gunungkidul putra, urutan pertama diraih oleh Amri Wahyudin dengan catatan waktu 32 menit 1861 detik, disusul oleh Nanang 32 menit 3059 detik, dan Bayu 35 menit 0879. Sedangkan untuk Putri, ketiga pemenang yakni Devi Kurniasari 45 menit 4831 detik, Indah Lupitasari, dan Nurul Khatiya.

Di Kategori SMA-SMK, Agus hari mahardika, Ana Kriswanto, dan Anggit menyabet tiga urutan pertama, di sector Putri diraih oleh Kartini rahayu, Dewi Anjaswati, dan Novitasari. Pada tingkat SMP Putra juara diraih oleh Roy Winata Zetmans 35 menit 3864 detik, Muhammad Imam Baidhowi dan Rizki Oktavian. Sedangkan untuk Putri diraih oleh Alissa Rachel 45 menit 5431 detik, Dias Rohani, dan Fadila Putri.

Sementara itu, untuk lomba lari 5 Kilometer diperuntukkan khusus bagi peserta tingkat SD dan dijuarai oleh Rafaelino Yudha 15 menit 09 detik, Prihantoro, Hendri Kurniawan. Di sektor Putri diraih oleh Diantari 17 menit 59 detik, Helena Hertitya, dan Dita Trias Utami. Dalam kompetisi tersebut berakhir dengan diberikannya Trophy, Piagam penghargaan serta total puluhan juta uang pembinaan bagi masing-masing juara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya