SOLOPOS.COM - Ferrari SF90 Stradale dan Ferrari Roma/Istimewa/Liputan6

Solopos.com, JAKARTA --  Ferrari resmi masuk Indonesia bersamaan dengan ditunjuknya PT Eurokars Prima Utama sebagai importir dan distributor eksklusif supercar Ferrari di Indonesia. Dalam rangka merayakan kerja sama ini, tim Eurokars Prima Utama memperkenalkan plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) SF90 Stradale dan V8 2+ coupe baru Ferrari Roma.

PT Eurokars Prima Utama adalah hasil kerja sama antara Karsono Kwee dan Prijono Sugiarto yang merupakan sahabat lama, penggemar mobil, dan tokoh terkemuka di industri otomotif di Indonesia.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga : Netflix Pasang Fitur Baru Batasi Pengguna Agar Tak Berbagi Password

Kwee adalah Executive Chairman Eurokars Group, distributor mobil pribadi terbesar di Singapura yang telah berkembang dari sebuah penjual mobil sport menjadi sebuah dealer merek mobil premium.

“Kami sangat senang menyambut tim PT Eurokars Prima Utama ke dalam keluarga kami. Indonesia adalah pasar yang penting bagi Ferrari dan kami senang telah menemukan partner lokal yang kuat dan sangat memahami eksklusivitas dan nilai merek yang kami wakili. Tim PT Eurokars Prima Utama memiliki posisi yang sangat baik untuk melayani pelanggan kami di Indonesia dan menginspirasi generasi baru Ferraristi di negara ini, ” ungkap Dieter Knechtel, Presiden Ferrari Far East & Middle East dalam keterangan resmi seperti ditulis Liputan6.com, Senin (15/3/2021).

SF90 Stradale didukung oleh mesin V8 twin-turbo 4.0 liter, supercar hybrid ini menghasilkan 1.000 cv dan dapat melakukan sprint dari 0-100km / jam dalam waktu 2,5 detik. Eksterior mobil sangat modern dan desain luar inovatif merupakan misi mobil ini sebagai mobil sport ekstrem.

Baca Juga : Belum Disebut Kaya Kalau Belum Bisa Beli Rolls-Royce Ghost

SF90 Stradale merupakan jajaran produksi supercar yang pertama dari Ferrari. Di dalamnya, SF90 memungkinkan pengemudi untuk sepenuhnya memanfaatkan tenaga yang disediakan oleh powertrain hybrid melalui penggunaan sistem 4WD-nya.

Sedangkan Ferrari Roma yang elegan dan berkelas punya mesin berkekuatan 3,9 liter 620 cv dalam kategori turbo V8. Mesin ini telah memenangkan International Engine of the Year selama empat tahun berturut-turut. Mesin berpadu dengan transmisi 8-speed-dual clutch yang baru, komponen yang ringan, dan berbagai sistem penggerak dinamis. Hal ini menjadikan Roma sebagai mid-front-engined V8 2+ terkuat dan menawan dalam sejarah Ferrari tanpa mengorbankan kenyamanan berkendara sehari-hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya