SOLOPOS.COM - Ustaz Felix Siauw saat tampil di sebuah stasiun televisi beberapa waktu lalu (Istimewa)

Felix Siauw kecam selfie dan menyebut narsis di media sosial bisa menyebabkan takabur, riya, dan ujub. Ustaz muda ini lantas diberondong protes oleh pengguna media sosial dan Internet.

Solopos.com, JAKARTA – Ustaz muda Felix Siauw sedang jadi bulan-bulanan pengguna media sosial dan Internet (netizen). Perkaranya sepele, Felix Siauw dalam kicauannya di Twitter mengecam netizen yang gemar mengunggah foto mandiri atau selfie.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Selfie itu kebanyakan berujung pada sifat TAKABUR, atau RIYA, sedikitnya UJUB,” tulis Felix, membuka serangkaian ceramah berisi 14 poin di akun Twitternya, Senin (19/1/2015) pagi.

Ekspedisi Mudik 2024

“Buat cewek apalagi cowok, lebih baik hindari yang namanya foto selfie, nggak ada manfaatnya malah lebih banyak mudharatnya,” tambah dia.

Kicauan Felix Siauw lantas disambut pengguna Twitter dengan hashtag #Selfie4Siauw. Tanda pagar ini bahkan beberapa kali menyembul di posisi puncak topik terpopuler di Twitter.

Netizen juga heboh lantaran Ustaz Felix dinilai tak konsisten. Felix sebelumnya pernah menjadi juri kuis selfie dan mem-posting ucapan terima kasih pada para peserta yang mengikuti acara tersebut. “Ustaz Felix Siauw lupa sama postingan dia 15 Desember,” tulis Wilda Wildamalia di akun Facebooknya.

Kendati demikian, Ustaz Felix kembali menjawab bahwa kuis selfie itu bukanlah kuis atau lomba foto selfie. Acara itu justru mengkaji bahaya selfie bagi para muslimah.

“Banyak yang menyangka saya inkonsisten dengan #Selfie | satu sisi mengingatkan, satu sisi mengadakan acara #Selfie, bahkan jadi juri?,” tulis Ustaz keturunan Tionghoa itu. “Padahal acara #Selfie yang diadakan @HijabAlila bukan kuis atau lomba foto selfie | malah kajian tentang bahaya #Selfie bagi Muslimah.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya