SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Solopos.com) –Terus merangkaknya harga Pertamax dan Pertamax Plus membuat konsumsi Pertamax cs di bulan Februari 2011 turun rata-rata 12% dibandingkan konsumsi Januari 2011.

Berdasarkan data BPH Migas, konsumsi Pertamax di bulan Februari 2011 mencapai 53.054 kiloliter (KL), turun 9.000 KL lebih jika dibandingkan konsumsi Pertamax pada bulan Januari 2011 yang mencapai 62.727 KL.

Promosi Cerita Klaster Pisang Cavendish di Pasuruan, Ubah Lahan Tak Produktif Jadi Cuan

Sedangkan untuk Pertamax plus, terjadi peningkatan tipis pada Februari yang mencapai 9.781 KL, sedangkan konsumsi Pertamax Plus pada Januari mencapai 9.307 KL.

Jika ditotal, konsumsi Pertamax dan Pertamax plus pada Februari 2011 mencapai 62.838 KL, terjadi penurunan sekitar 12,77% jika dibandingkan bulan sebelumnya yang mencapai 72,034 KL.

Sebagai informasi, konsumsi Premium Februari 2011 melebihi kuota yang telah ditetapkan 1,7 Juta KL. Konsumsi Premium Februari 2011 mencapai 1,82 juta KL, sedang konsumsi solar Februari 2011 mencapai 1,02 juta KL.

Namun, jumlah itu turun dibanding konsumsi Premium pada Januari 2011 yaitu dari 1,987 juta KL di Januari menjadi 1,822 juta KL di Februari 2011.

(VIVAnews/try)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya