SOLOPOS.COM - Perempuan gelandangan melahirkan bayi di teras rumah warga. (Istimewa/Instagram)

Beredar foto seorang tunawisma melahirkan seorang diri.

Solopos.com, TRENGGALEK – Kurang lebih satu pekan lalu warga Trenggalek dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek, Jawa Timur dihebohkan dengan kasus perempuan gelandangan melahirkan bayi. Perempuan yang dietahui bernama Malikah itu sempat disebut-sebut melahirkan seorang diri di teras rumah warga.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Informasi mengenai peristiwa itu diunggah Bupati Trenggalek, Emil Elestianto Dardak, melalui akun Instagramnya, @emildardak, Selasa (8/8/2017). Bupati termuda di Indonesia itu menjelaskan secara detail mulai dari penemuan hingga penanggulangan ibu dan bayinya.

Berdasarkan keterangan yang dituliskan di akun @emildardak, peristiwa terjadi Selasa siang kurang lebih pukul 14.30 WIB. Perempuan gelandangan mengaku bernama Inem [setelah diselidiki diketahui bernama Malikah] adal Magelang, Jawa Tengah.

Ekspedisi Mudik 2024

Malikah diketahui berjalan dari arah barat lapangan Karang Soko yang kemudian berhenti di rumah warga bernama Topa atau Ibu Mur  Jalan Raya Trenggalek-Tulungagung RT03/RW 01 Dusun Sukorejo, Desa Karangsoko.

Tidak melahirkan secara mandiri

Akun Instagram @indozonetravel mengunggah info tentang Malikah, Rabu (16/8/2017). Dalam keterangan akun tersebut disebutkan Malikah melahirkan seorang diri. Informasi tersebut tidak sama dengan apa yang tertulis di akun @emildardak.

Alhamdulillah yang bersangkutan sudah mendapat perawatan di RSUD Trenggalek dan proses melahirkan ternyata mendapat bantuan dari kader Posyandu,” tulis akun @emildardak. Di keterangan lanjutan akun @emildardak menerangkan bayi lahir kurang lebih pukul 14.40 WIB dengan bantuan kader posyandu bernama Uswatul Hasanah.

Setelah ditangani oleh Uswatul Hasanah, Malikah dan bayinya dievakuasi ke RSUD dr. Soedomo Trenggalek. Dikutip dari Liputan6.com, Malikah merupakan warga Magelang yang sudah meninggalkan rumah sejak kurang lebih 10 bulan lalu. Saat menjemput Malikah dan anaknya di RSUD Trenggalek, adik Malikah mengatakan kakaknya tidak dalam kondisi hamil.

Informasi yang diunggah di akun Emil Dardak itu mendapat beragam tanggapan dari warganet. Ada yang menanyakan nasib ke depannya putri Malikah, ada yang ingin mengangkat sebagai anak asuh, hingga komentar doa untuk keselamatan Malikah dan bayinya.

“Bagaimana nasib bayi dan juga ibunya setelah ini pak…mengingat si ibu bayinya adalah seorang gelandangan?” tulis @igoyiyin.

“Kalau boleh malah pengen saya angkat anak asuh. Karena ini anak perempuan, maka nasabnya harus ditelusuri dulu, sebab nanti akan jadi wali kalo si anak mau menikah,” tulis @dwi.priyo27.

“Subhanaalloh, Alhamdulillah semoga mendapat balasan yang lebih baik bagi yang menolong proses persalinan org tersebut,” tulis @nenes_widya.

Netizen yg saya hormati. Kejadian ini benar2 menyayat hati kami semua. Namun demikian, kami bersyukur tim Pemkab Trenggalek saat ini telah merespon cepat kejadian ini dan memberikan pelayanan sigap. Berikut laporan dari tim Pemkab Trenggalek apa adanya saya berikan utk memberi gambaran sistem penanganan yang berjalan di Kabupaten Trenggalek. Alhamdulillah ybs sdh mendapat perawatan di RSUD Trenggalek dan proses melahirkan ternyata mendapat bantuan dari kader Posyandu.  Selamat siang. Ijin melaporkan pada hari ini, Selasa 8-8-2017 pkl. 14.30 wib telah terjadi orang gila terlantar melahirkan bayi di pinggir jalan raya rt 03/1 ds. Karang soko.  Kronologi  Pada pkl 14. 00 wib.  Orang gila terlantar yg mengaku bernama Inem asal dari magelang berjalan dari arah barat lapangan Kr. Soko.  Pada pkl 14. 30 wib.  Orang terlantar tersebut berhenti di rumah sdr Topa/bu Mur rt 03/1Dsn Sukorejo Kr. Soko.  Pada pkl 14. 40 wib.  Lahir bayi berjenis kelamin perempuan di bantu oleh ibu Uswatul Hasanah (kader posyandu) Tindakan  Bbs bktm dan perangkat desa menghubungi RSUD Trenggalek dan selanjutnya di evakuasi di RSUD Trenggalek.  Demikian dilaporkan. Selamat siang.

A post shared by Emil Elestianto Dardak (@emildardak) on

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya