SOLOPOS.COM - Sergio Aguero (Reuters/Lee Smith)

Sergio Aguero mendapat dakwaan dari FA menyusul tindakan tidak terpujinya.

Solopos.com, MANCHESTER – Federasi sepak bola Inggris, FA, telah mendakwa striker Manchester City, Sergio Aguero, akibat tindakan tidak terpujinya di lapangan. Aguero tertangkap kamera menyikut wajah pemain West Ham United, Winston Reid.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

City dan Wets Ham memang dipertemukan akhir pekan lalu di pekan ketiga Liga Premier Inggris. Saat itu, City menang dengan skor 3-1 berkat dua gol Raheem Sterling dan satu gol Fernandinho.

Dalam satu situasi perebutan bola, sikut kiri Aguero terlihat mengangkat dan mengenai leher Reid. Pemain West Ham itu pun terkapar dan mendapat pertolongan medis. Namun wasit Andre Marrinner tak mengetahui kejadiannya.

FA pun lantas melakukan penyelidikan dan kembali melihat rekaman ulang. Hasilnya, FA pun menjatuhkan dakwaan terhadap Aguero. Striker berpaspor Argentina itu pun terancam hukuman larangan bertanding di tiga laga berikutnya, termasuk derby Manchester pekan depan.

Seperti yang diwartakan Soccerway, Kamis (1/9/2016), City pun langsung mengajukan banding setelah mengetahui dakwaan tersebut. Dengan adanya banding tersebut, FA pun akan kembali melakukan hearing pada Jumat (2/9/2016) waktu setempat.

Kasus serupa sebelumnya juga sudah menimpa gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger. Musim lalu, Schweinsteiger harus absen dalam tiga laga, juga karena menyikut Winston Reid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya