SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Jalur kereta api lintas selatan kembali lancar setelah sempat terhambat kecelakaan antara KA Sancaka dan truk tronton di <span>di perlintasan antara Stasiun Kedungbanteng-Stasiun Walikukun, Ngawi, Jumat (6/4/2018), lalu. Proses evakuasi kereta nahas itu telah selesai pada Sabtu (7/4/2018) malam.</span></p><p>VP Public Relations PT KAI Agus Komarudin menuturkan pihaknya langsung mengevakuasi Lokomotif KA Sancaka yang terguling sudah selesai Sabtu malam pukul 21.30 WIB, dilanjutkan perbaikan jalur yang selesai pukul 22.40 WIB.</p><p>Sedangkan untuk memastikan kondisi jalur, pihak KAI melakukan uji coba perjalanan melewati rel dengan <em>crane</em>. "Jadi di lokasi kecepatan KA pagi ini 10 km/jam. Memang masih ada antrean dan mudah-mudahan secara bertahap berangsur normal," kata Agus kepada Bisnis, Minggu (8/4).</p><p>Agus mengatakan perjalanan KA pertama yang melewati jalur tersebut pasca uji coba adalah KA Malioboro Ekspres pada Minggu (8/4/2018) dini hari pukul 01.19 WIB. Selanjutnya, bergantian sejumlah KA dari arah barat dan timur melewati jalur tersebut.</p><p>KA Sancaka relasi Yogyakarta-Surabaya mengalami tabrakan dengan truk di perlintasan tak berpalang pintu di Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, Jumat malam. Akibat kecelakaan tersebut, masinis KA meninggal dunia di lokasi kejadian.</p><p>Insiden tersebut pun lantas membuat delapan KA mengalami perubahan rute perjalanan dari selatan melewati jalur utara, yaitu KA Argo Wilis, KA Sancaka, KA Pasundan, KA Ranggajati, KA Malioboro, KA Logawa, KA Sritanjung, dan KA Gayabaru.</p>

Promosi BRI Cetak Laba Rp15,98 Triliun, ke Depan Lebih Fokus Hadapi Tantangan Domestik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya