SOLOPOS.COM - Foto udara kondisi pemukiman warga terendam pasir di Dusun Kamar Kajang, Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, Kamis (9/12/2021). Puluhan rumah di dusun tersebut terendam luapan air sungai bercampur material lahar dingin erupsi Gunung Semeru akibat diguyur hujan deras pada Selasa (7/12) dan Rabu (8/12) malam . ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Solopos.com, JAKARTA — Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan BUMN menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam relokasi hunian sementara bagi warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Jawa Timur.

Hal ini disampaikan Erick saat mengunjungi korban pengungsian erupsi Gunung Semeru pada Minggu (12/12/2021).

Promosi Selamat! 3 Agen BRILink Berprestasi Ini Dapat Hadiah Mobil dari BRI

“Kami sudah meminta BUMN untuk mendata dan menyiapkan relokasi bagi warga terdampak erupsi,” kata Erick.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental Dokter di Tengah Pandemi Covid-19

Dia menyebut Satgas Bencana BUMN wilayah Jawa Timur telah mendirikan lima posko yang menampung 3.207 pengungsi dengan 138 relawan.

Erick menyampaikan BUMN pun sejak awal telah berkomitmen dalam membantu penanganan erupsi mulai dari logistik, listrik, sanitasi, tenaga medis, trauma healing, hingga timsar.

“BUMN juga akan membangun MCK untuk para pengungsi,” ucap Erick.

Baca Juga: Solopos Hari Ini: Dalem Pangeran Riwayatmu Kini

Tak hanya itu, Erick meminta BUMN juga mempersiapkan kebutuhan masyarakat ke depan seperti pendidikan. Erick mengatakan BUMN akan memberikan beasiswa pendidikan dan alat tulis bagi anak-anak yatim piatu korban bencana tersebut.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dan menjadi penyemangat ke depan,” ungkap Erick.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya