Solopos.com, SUBANG — Pekerja memasukkan kendaraan ke dalam Kapal MV Fujitrans saat ekspor perdana di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat (17/12/2021).

PromosiJaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

PT Pelabuhan Patimban Internasional (PPI) yang secara resmi menjadi pengelola Pelabuhan Patimban melakukan ekspor perdana kendaraan sebanyak 1.209 unit ke Filipina.

 

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah) Bersama Wakil Ketua DPR Rahmat Gobel (keempat dari kanan) dan Komisaris Utama PT PPI Chairul Tanjung (kedua dari kanan) melihat proses ekspor perdana kendaraan di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat (17/12/2021). (Antara/Dedhez Anggara)

 

Kementerian Perhubungan secara resmi menyerahkan pengelolaan terminal kendaraan (Car Terminal) kepada PT Pelabuhan Patimban Internasional dengan melakukan ekspor perdana kendaraan.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melepas ekspor perdana kendaraan ke berbagai negara tujuan di PT Pelabuhan Patimban Internasional (PPI). Menteri mengatakan pada ekspor perdana kendaraan di Pelabuhan Patimban, diharapkan bisa meningkatkan daya saing logistik secara nasional.

 

Pekerja memasukan kendaraan ke dalam Kapal MV Fujitrans saat ekspor perdana di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat (17/12/2021). (Antara/Dedhez Anggara)

 

PT Pelabuhan Patimban Internasional (PPI) yang secara resmi menjadi pengelola Pelabuhan Patimban melakukan ekspor perdana kendaraan sebanyak 1.209 unit ke Filipina. (Antara/Dedhez Anggara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi