SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Foto: Dokumentasi)

Ilustrasi (Foto: Dokumentasi)

JAKARTA–Ketua Umum Komando Pejuang Merah Putih Ki Kusumo menilai video suporter sepak bola Malaysia yang menayangkan teriakan penghinaan terhadap bangsa Indonesia berpotensi menambah konflik dan memperburuk hubungan kedua negara.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Tayangan itu memicu permusuhan kedua negara,” kata Ki Kusumo melalui keterangan pers di Jakarta, Jumat (30/11/2012).

Karena itu, ia meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengambil sikap atas tayangan video tersebut. Ki Kusumo menyarankan pemerintah Indonesia atau Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) melayangkan protes keras kepada Federasi Sepakbola Asia (AFC) atas tindakan pendukung tim Malaysia.

“Bila perlu laporkan ke FIFA,” ujar Ki Kusumo yang juga dikenal sebagai paranormal. Ia juga mendesak AFC maupun FIFA menanggapi tindakan suporter Malaysia itu, karena telah melecehkan rakyat Indonesia, dan ini persoalan serius.

Ia menyatakan masyarakat Indonesia bisa mengambil sikap memboikot produk Malaysia sebagai bentuk protes keras terhadap tindakan suporter Malaysia. Sebelumnya, rekaman video para suporter Malaysia yang memprovokasi pendukung Tim Nasional Indonesia beredar melalui Youtube.

Diduga, rekaman video tersebut direkam saat pertandingan sepakbola Malaysia melawan Singapura pada Piala AFF 2012 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, beberapa waktu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya