SOLOPOS.COM - Pertandingan pekan ke-18 Liga Serie A Italia 2019-2020 di Allianz Stadium, Turin, Italia, Senin (6/1/2020) malam WIB. (Reuters-Massimo Pinca)

Solopos.com, SOLOItalia menjadi salah satu negara yang waspada terhadap virus corona. Hal itu membuat sejumlah event di Negeri Piza ditunda atau bahkan dibatalkan. Pemerintah setempat pun dilaporkan bakal meniadakan event olahraga selama sebulan ke depan, termasuk Liga Italia.

Seperti dilansir detik.com yang mengutip kantor berita Italia, ANSA, Selasa (3/3/2020), jumlah korban meninggal akibat Covid-19 di Italia sudah mencapai 79 orang. Sedangkan yang telah terjangkit sebanyak 2.263 orang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Begini Cara Perawatan Pasien Corona di RSPI Sulianti Saroso

Akibat hal ini, muncul desakan kepada pemerintah Italia dari masyarakat untuk menghentikan sementara semua pertandingan olahraga yang berlangsung di dalam negeri.

Ekspedisi Mudik 2024

“Hindari semua event selama 30 hari, termasuk pertandingan olahraga, yang melibatkan orang ramai berkumpul dengan jarak kurang dari semeter satu sama lain,” tulis ANSA.

Rekomendasi PDIP Turun, PKS Kawal Yuni-Dedy Khusnul Khatimah

“Hal ini merupakan satu dari proposal yang diajukan komisi sains kepada Perdana Menteri Giuseppe Conte, yang dapat diintegrasikan ke dalam dekrit 1 Maret dan diadopsi di seluruh negeri,” sambung pernyataan tersebut.

Keputusan ini tentu membuat Liga Italia terancam libur selama sebulan. Belum ada keterangan resmi dari pihak FIGC selaku otoritas sepak bola di Italia.

Gunung Semeru Diprediksi Keluarkan Lava Pijar, Warga Diimbau Waspada

Namun, mereka sebelumnya telah menunda 10 pertandingan di Liga Italia.

Namun, pertandingan-pertandingan itu dilakukan di region-region yang sudah terjadi penyebaran virus corona, seperti Lombardy, Emilia-Romagna, Veneto, Marche, dan Liguria. Sementara di luar wilayah tersebut, laga tetap dilakukan.

Penampakan Rumah Pria dengan 4 Istri & 16 Selingkuhan: Harganya Rp190 Miliar

Selain itu, ada opsi laga dilangsungkan tanpa penonton. Seperti halnya Inter Milan di Liga Europa.

Hal serupa kemungkinan besar juga akan dilalui Atalanta, Juventus, AS Roma, dan Napoli yang juga masih bermain di Liga Europa dan Liga Champions.

Berita Terbaru Liga Italia, Klik di Sini!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya