SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Aktor Dude Herlino belum berminat untuk melebarkan sayapnya ke dunia tarik suara. Untuk saat ini, Dude memilih fokus pada karirnya di dunia sinetron.

“Kalau nyanyi di kamar mandi saya siap. Tapi kalau di depan orang banyak, nanti dulu deh,” ujar Dude saat ditemui di konser Mahakarya RCTI, Istora Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/8).

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Pria berusia 29 tahun itu merasa kemampuan vokalnya masih sangat pas-pasan. Untuk menjadi penyanyi, Dude mengaku dirinya harus berlatih ekstra keras. “Kalau pun memang mau, harus diseriusi dulu. Saya harus belajar lagi,” ucapnya.

Tidak seperti beberapa artis lain, Dude harus berpikir dua kali sebelum beralih profesi. Ia ingin hasilnya tidak setengah-setengah. “Profesi apa pun perlu didalami lagi, karena tanggung jawabnya ke publik,” pungkas bintang film Gue Kapok Jatuh Cinta itu.

dtc/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya