SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

London–Melihat jarak di klasemen, Chelsea bisa memandang optimistis peluangnya saat mendatangi Liverpool. Namun mereka tak boleh lengah jika melihat dua kemenangan beruntun yang didapat The Reds.

Chelsea masih duduk di pucuk klasemen Premier League dengan koeksi 25 poin dari 10 laga. Sementara Liverpool pekan lalu keluar dari zona degradasi dan kini bertengger di urutan 12 dengan 13 angka.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun kondisi tersebut sama sekali tak membuat Chelsea merasa di atas angin saat harus melawat ke Anfield dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (7/11) lusa. Dua kemenangan beruntun yang didapat Steven Gerrard cs menjadi semacam tanda kalau “Si Merah” tetap tak bisa dipandang sebelah mata.

“Tak pernah ada waktu yang tepat untuk mendatangi Anfield karena mereka merupakan tim yang kuat. Mereka akan menggunakan pertandingan ini untuk mengawali (kembali) musim mereka. Jadi kami harus bersiap,” ujar Didier Drogba di Skysports.

Musim lalu pertemuan kedua tim memunculkan Chelsea sebagai pemenang dengan dua kali 2-0. Sementara pada musim sebelumnya, gantian Liverpool yang selalu unggul dengan skor 2-0 dan 1-0.

Rekor pertemuan kedua tim juga diwarnai persaingan sengit di Liga Champions, dengan lima musim beruntun keduanya saling berhadapan di fase yang berbeda.

“Kami harus berhati-hati. Benar, kami tak seharusnya takut dengan tim manapun.Tapi kami akan menjalani beberapa momen sulit. Sejak saya di sini, Chelsea vs Liverpool selalu menjadi laga spesial dan itu selalu menjadi laga yang sulit. Kami pergi ke sana untuk menang, jelas itu tak akan mudah,” tuntas Drogba.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya