SOLOPOS.COM - Bupati Gunungkidul Badingah. (JIBI/Harian Jogja/Ujang Hasanudin)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL – Pelantikan pimpinan definitif DPRD Gunungkidul menunggu Bupati Gunungkidul Badingah pulang dari kunjungan kerja di Kanada.

Sebenarnya, Surat Keputusan Gubernur sudah diterima sejak Jumat (19/9/2014) lalu. Rencananya, pelantikan akan dilaksanakan Senin (29/9/2014) mendatang.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Wakil Ketua Sementara DPRD Gunungkidul Dodi Wijaya mengatakan, penangguhan pelantikan hanya masalah teknis. Sebab, keputusan pelantikan sudah melalui pembahasan dengan pimpinan fraksi Dewan.

“Dalam rapat itu, seluruh anggota sepakat pelantikan dilaksanakan Senin pekan depan. Hal ini dilakukan karena menunggu pulangnya bupati dari kunjungan di Kanada,” kata Dodi saat ditemui di ruang Fraksi PAN, Kamis (25/9/2014).

Lebih jauh dikatakan Dodi, ada dua opsi pelaksanaan pelantikan, yakni dilaksanakan kemarin atau diundur hingga Senin mendatang.

Namun, alasan untuk menjaga hubungan baik dengan eksekutif (Bupati Gunungkidul) maka diputuskan diundur dan menetapkan pelantikan pada 29 September.

“Sebenarnya tanpa kehadiran bupati, pelantikan dapat dilaksanakan. Tapi, karena ingin memerlihatkan kerja sama dengan eksekutif, maka kami memutuskan untuk sedikit mengundur waktu pelantikan,” ungkap Ketua DPD PAN Gunungkidul itu.

Sekretaris DPRD Gunungkidul Tudjuh Priyono menambahkan anggaran yang digunakan untuk pelantikan pimpinan Dewan sebesar Rp30 juta. Dana itu sambungnya, merupakan sisa anggaran pelantikan DPRD Gunungkidul sebesar Rp101 juta, pada 11 Agustus lalu.

“Memang saat menetapkan alokasi anggaran pelantikan, dana itu juga digunakan untuk pelantikan pimpinan definitif,” kata Tudjuh.

Untuk jadwal pelantikan, dia menyerahkan sepenuhnya ke pimpinan sementara dengan masing-masing ketua fraksi. Sebab, menurut dia, tugas Sekretariatan Dewan hanya memfasilitasi kebutuhan anggota.

“Menurut jadwal akan dilaksankan Senin, 29 September mendatang. Kami mengikuti saja, karena itu merupakan keputusan bersama antara pimpinan sementara dengan seluruh ketua fraksi,” tegas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya