Kamis, 21 Juni 2012 - 11:15 WIB

DPR panggil Menkes terkait kampanye kondom

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Kampanye penggunaan kondom yang disuarakan Menteri Kesehatan, Nafsiah Mboi mengundang kontroversi. Untuk itu, komisi Kesehatan DPR meminta Nafsiah mengklarifikasi pernyataannya tersebut. Wakil Ketua Komisi Kesehatan, Irgan Chairul Mahfiz saat berbincang hari ini, Kamis (21/6) mengatakan, pihaknya akan mengundang Nafsiah pada senin pekan depan, terkait kampanye penggunaan kondom yang dilakukannya. Menurut Irgan, kampanye penggunaan kondom yang dilakukan Menkes itu sangat disayangkan. Hal tersebut dikhawatirkan akan sangat mendorong kaum remaja untuk melakukan hubungan seks bebas di luar nikah.

Pihaknya berpendapat, seharusnya kementerian mensosialisasikan dampak dari hubungan bebas itu bukan justru mengkampanyekan penggunaan kondom. Sementara itu, Menteri Kesehatan, Nafsiah Mboi menegaskan, pihaknya tidak pernah mengatakan akan meningkatkan kampanye kondom di kalangan umum, siswa-siswa dan remaja. Dirinya menegaskan, kampanye kondom hanya diberikan kepada setiap pelaku hubungan seks beresiko. [vivanews/rda/bet-mg]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif