SOLOPOS.COM - Solopos bekerja sama dengan Indosat Ooredoo menggelar pelatihan untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pada Kamis (3/6/2021).

Solopos.com, SOLO—Solopos bekerja sama dengan Indosat Ooredoo menggelar pelatihan untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pada Kamis (3/6/2021). Pelatihan bertajuk Profit Melejit di Era Digital ini bertujuan agar para pelaku UMKM tidak sekadar sadar digital, tapi juga termotivasi untuk mendapatkan keuntungan bisnis.

Senior Manajer Integrated Marketing Solutions (IMS) Solopos, Yonantha Chandra Premana, mengatakan optimalisasi media digital dan media sosial penting dilakukan oleh UMKM untuk memperluas pasar dan mengerek pendapatan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Namun demikian, masih banyak UMKM yang bingung memulai dari mana untuk menjalankan marketing digital. Bagaimana memanfaatkan marketplace sebagai wadah untuk memperbesar kapasitas bisnisnya kerap menjadi persoalan yang dialami pelaku UMKM,” ujar dia, kepada Solopos.com, Senin (31/5/2021).

Baca Juga: Risiko dan Peluang Menyelamatkan Garuda Agar Bisa Tetap Terbang

Keuntungan Bisnis

Yonantha menambahkan berkaca dari permasalahan ini, Solopos dan Indosat menghadirkan pelatihan marketing digital untuk pelaku UMKM di Soloraya. Tujuannya agar pelaku UMKM tidak sekadar sadar digital, namun juga termotivasi untuk mendapatkan keuntungan bisnis semaksimal mungkin.

Di sisi lain, pelatihan ini akan diikuti sebanyak 15 UMKM. Nantinya mereka bakal dilatih mengenai bagaimana melejitkan profit lewat marketing digital. Hadir sebagai narasumber adalah pemilik Lion Parcel Juara dan Delivo, Bella Zadithya, dan dari Indosat.

VP Head External Communication Indosat Ooredoo, Eni Nur Ifati, menambahkan Indosat hadir membantu para pelaku UMKM Solo agar bangkit dari pandemi Covid-19. Tak bisa dimungkiri, UMKM menjadi salah satu pilar penyokong perekonomian Indonesia.

Baca Juga: Yeay! Bank BUMN Tunda Biaya Cek Saldo dan Tarik Tunai di ATM Link

“Nantinya ada pelatihan hingga pendampingan kepada UMKM. Ini bagian komitmen perusahaan untuk mendukung masyarakat Solo di masa pandemi melalui pemberdayaan UMKM,” papar dia.

Eni menjelaskan program semacam ini dilakukan Indosat Ooredoo di sejumlah kota di Tanah Air. Pada kesempatan ini pelatihan UMKM di Solo berbarengan dengan rencana launching layanan jaringan 5G di Solo.

“Pelatihan ini bagian dari program kami untuk membantu masyarakat Solo melek digital,” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya