SOLOPOS.COM - Ilustrasi uang. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Tak punya penghasilan atau menganggur bukan berarti hanya bisa duduk diam dan tanpa memikirkan apa yang harus diperbuat. Wakunya untuk berpikir kreatif agar dompet tak sampai kosong.

Meskipun, sulit mencari pekerjaan saat ini, tetapi masih ada pekerjaan yang dapat dikerjaan saat pandemi seperti ini. Melansir dari lifehack.org dalam liputan6.com, Jumat (11/9/2020), ada beberapa pekerjaan yang dapat dikerjakan saat menganggur di sela-sela mencari pekerjaan baru, sehingga penghasilan tetap ada.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kabar Gembira, 30 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Tersedia Di Indonesia Akhir Tahun Ini

Blog pribadi

Banyak blog di Internet yang menyajikan berbagai jenis topik bacaan dan tema serta penawaran jasa atau barang. Banyak juga blogger yang dapat menghasilkan uang yang layak dan berpendapatan tetap dari bloger. Misalnya, blog yang menawarkan pembuatan website, bisa mengantongi gaji sekitar Rp2 juta sampai Rp10 juta tergantung pesanan.

Bukan hanya lewat penawaran, iklan yang dipasang dan jumlah visitor yang berkunjung dalam blog juga menjadi skenario terbaik dalam menghasilkan uang saat mengganggur lewat blog.

Banyak pengetahuan tentang subjek yang diminati orang lain, dalam blog. Membuat, semakin besar juga kemungkinan uang tambahan yang dihasilkan lewat posting bersponsor atau pemasaran afiliasi.

Mengajar online

Jika punya keterampilan ataupun pengetahuan tentang bahasa asing atau yang lainnya. Tidak ada salahnya untuk menjadi pengajar online.

Banyak situs web, mencari orang yang dapat mengajarkan keterampilan secara online. Meskipun, tidak memungkinkan jika kamu juga memiliki kendali dan kebebasan sebanyak lifehack. Selain itu, ada satu bonus yang menyertai dari pekerjaan ini yaitu pengalaman yang dapat dimasukkan ke dalam resume dan membantu mendapatkan pekerjaan di kemudian hari.

Berpatisipasi dalam studi penelitian

Berpartisipasi dalam studi penelitian dan uji klinis mungkin terdengar sedikit menakutkan, karena selalu ada ketakutan bahwa ada sesuatu yang salah.
Tetapi banyak dari mereka aman dan mendapatkan uang dalam jumlah yang layak. Coba telusuri grup fokus, panel penelitian, uji klinis, survei, dan peluang berbayar lainnya secara online yang mencari peserta.

Jumlah uang yang akan diperoleh juga bervariasi, tetapi hal ini masih menjadi salah satu cara efektif untuk mendapatkan uang tambahan.

Rapid Test Massal Di Sukoharjo Sasar 500 ASN Dan Warga

Menjadi streamer

Daripada menghabiskan banyak uang untuk game, akan lebih baik mecoba menghasilkan uang lewat game. Jika kalian seorang gamer, cobalah untuk melakukan pertunjukan berbayar di Twitch atau Youtube Gaming dan beberapa orang mendapatkan uang tunai dari siaran permainan mereka di Internet.

Namun, mengubah streaming menjadi bisnis yang menguntungkan bukanlah tugas yang mudah, karena perlu membangun audiens yang cukup besar dan mau menonton serta membayar apa yang kita tayangkan.

Selain itu, juga dibutuhkan perlengkapan yang tepat seperti PC, alat gamer, kamera dan lainnya.

Namun, jika semuanya sudah tersedia dan siap untuk disiarkan, jangan lupa untuk bersikap menghibur dan karismatik jika ingin orang datang kembali untuk menonton chanelmu.

Bisnis Preloved

Menjual barang lama atau preloved juga bisa dilakukan untuk mendapatkan uang selama mengganggur. Semua barang yang tidak terpakai hanya menghabiskan tempat, dan jika dibuang juga sayang jika masih layak untuk dipakai. Oleh karena itu, menjualnya secara online atau mengadakan obral garasi, tidak hanya akan membantu menghilangkan kekacauan dirumah, tetapi juga akan mengisi dompet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya