SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> &mdash; Putri Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Kahiyang Ayu, telah melahirkan putri cantik di Rumah Sakit YPK Menteng, Jakarta, DKI Jakarta, Rabu (1/8/2018) sekitar pukul 05.50 WIB. Kabar kelahiran <a href="http://news.solopos.com/read/20180801/496/931226/dokter-ungkap-alasan-kahiyang-ayu-melahirkan-caesar">putri Kahiyang</a> itu tentu memicu kebahagian bagi Presiden Jokowi.</p><p>Orang nomor wahid di Indonesia itu tak lupa melontarkan ucapan syukur dan mengumumkan hadirnya cucu baru itu melalui akun Instagramnya, @jokowi, beberapa jam setelah Kahiyang melahirkan buah cintanya dengan Bobby Nasution. "Syukur Alhamdulillah, pada pukul 05.50 WIB pagi tadi di Jakarta, telah lahir cucu saya yang kedua — anak Bobby dan Kahiyang — dalam keadaan sehat walafiat," ungkap Jokowi.</p><p>Jokowi berharap masyarakat Indonesia berkenan turut memanjatkan doa-daoa baik terhadap <a href="http://news.solopos.com/read/20180801/496/931233/jadi-trending-topic-siapa-nama-anak-kahiyang-ayu">cucu barunya</a> tersebut. "Mohon doa agar sang bayi kelak menjadi anak yang salihah, yang berbakti kepada orang tua, dan kepada bangsanya," harap sang presiden.</p><p>Dibneritakan <a href="http://www.solopos.com"><em>Solopos.com</em></a> sebelumnya, Presiden Jokowi tiba di Rumah Sakit YPK Menteng demi menanti kelahiran cucunya sejak subuh. Jokowi kemudian meninggalkan rumah sakit sekitar pukul 07.40 WIB.</p><p>Putri Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution tercatat lahir dengan berat badan 3,4 kg dan panjang 49 cm. Prediksi nama untuk <a href="http://news.solopos.com/read/20180801/496/931220/putri-presiden-jokowi-kahiyang-ayu-lahirkan-bayi-perempuan">cucu Presiden Jokowi</a> itu pun kini menjadi <em>trending topic</em> setelah ramai dibicarakan netizen di berbagai media sosial.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya