SOLOPOS.COM - Ilustrasi minum air putih. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO — Sebelum minum air zamzam, umat muslim disarankan membaca doa yang disunahkan Rasulullah SAW di bawah ini.

Seperti diketahui, air zamzam hanya ada Makah. Air ini kerap disebut ajaib karena berada di dekat Ka’bah dan tak pernah mengering meski berada di tengah gurun.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kata zamzam sendiri berasal dari bahasa Arab yang berarti melimpah dan berkumpul banyak. Bagi orang Islam, air zamzam diyakini memiliki keistimewaan dan kekuatan hingga bisa menyembuhkan penyakit.

Karena kedahasyatannya itu, air zamzam kerap menjadi oleh-oleh para jemaah haji maupun umrah. Nah, sebelum minum air zamzam, umat muslim disarankan membaca doa berikut ini, sebagaimana dikenalkan Nahdlatul Ulama dalam situs resminya, NU online.

Baca Juga: Doa Sebelum Berangkat Bekerja Menurut Islam agar Diberi Kelancaran

Allahumma innahu balaghil an Rasulullah Shallahu alaihi wassalam qoola: Maaau zamzama limaasyuriba lahu Allahumma wainni asyorbuhu litaghfirali walitaf’alanii kadzaa wakadzaa faghfirlii awif’al.

Artinya: Ya Allah, sesungguhnya sampai kepadaku bahwa Rasulullah SAW telah bersabda, air zamzam itu (sesuai) untuk (niatan ketika) diminum, ya Allah sesungguhnya aku meminumnya agar Engkau mengampuniku dan Engkau melakukan untukku ini (hajat), maka ampunilah aku dan lakukan ini untukku.

Baca Juga: Waktu Mustajab untuk Berdoa Menurut Islam

Selain itu, doa ini juga bisa dibaca sebelum minum air zamzam.

Allahumma inni as-aluka i’lman naafi’an, wa rizqan waasi’an, wasyifaa-an min kulli daa-in, wa saqamin birahmatikan ya arhamarrahimin.

Artinya: Ya Allah sesungguhnya aku mohon kepadaMu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang luas dan kesembuhan dari tiap penyakit dengan rahmatMu. Ya Allah Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Baca Juga: Hukum Aqiqah bagi Orang Tua yang Tidak Mampu

Kemudian, juga bisa membaca doa di bawah ini sebelum minum air zamzam.

Allahumma innii asyromuhu mustasyfiyan bihi fasyfii.

Artinya: Ya Allah sesungguhnya aku meminum air zamzam sebagai obat, maka sembuhkanlah aku.

Baca Juga: Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Jadi Spot Foto, Begini Hukumnya Menurut Islam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya