SOLOPOS.COM - Petugas kesehatan memeriksa warga pada pengobatan gratis yang digelar Djarum Foundation dan TNI AL di Kantor Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Sabtu (30/7/2016).(JIBI/Semarangpos.com/Istimewa)

Djarum Foundation dan TNI AL menggelar bakti sosial pengobatan gratis bagi warga Tegal.

Semarangpos.com, SEMARANG – Djarum Foundation bekerja sama dengan Pangkalan TNI AL (Lanal) Tegal, dan Yayasan Bangun Sehat Indonesiaku (YBSI) menggelar bakti sosial pengobatan gratis untuk warga Tegal.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

”Melalui bakti sosial [baksos] untuk membantu masyarakat kurang mampu mendapatkan pelayanan kesehatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari corporate social responsibility [CSR] Djarum Foundation-Sumbangsih Bakti Sosial,” kata Octavianus Arfi selaku perwakilan Djarum Foundation dalam kegiatan itu dalam rilis yang diterima Semarangpos.com, akhir pekan lalu.

Ekspedisi Mudik 2024

Kegiatan kemanusiaan bertajuk Baksos Pelayanan Kesehatan, Peduli Masyarakat Pesisir Pantai Utara Jawa, Tegal 2016 itu berlangsung di Kantor Pemerintah Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Sabtu (30/7/2016). Baksos yang diikuti ratusabn warga kurang mampu itu, dihadiri Wakil Wali Kota Tegal H.M. Nursholeh, Komandan Lanal Tegal, Letkol Laut (P). Sirilus Arif Susbintoro, Ketua YBSI, Virly Mavitasari, serta Ketua Jalasenastri Lanal Tegal, Rina Sirilius Arif beserta seluruh pengurus.

Wakil Wali Kota H.M. Nursholeh mengapresiasi baksos Djarum Foundation itu, karena menurutnya sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan dan pengobatan.”Adanya kegiatan baksos sangat membantu masyarakat kurang mampu karena mendapat pelayanan kesehatan tanpa biaya,” ujar dia.

Ketua Jalasenastri Lanal Tegal, Rina Sirilius Arif, menyatakan kegiatan pengobatan gratis merupakan salah satu kegiatan sosial dalam memperingati HUT ke-70 Jalasenastri. ”Kami juga menghimpun donor darah. Jalasenastri senantiasa peduli pada sesama. Apalagi, saat ini tuntutan kebutuhan ekonomi bertambahan banyak,” kata dia.

Untuk melayani ratusan warga Tegal yang mengikuti pengobatan gratis, menurut Ketua  YBSI, Virly Mavitasari mengerahkan sebanyak 25 tenaga medis. ”Ada dokter umum dan spesialis dari YBSI, Lanal Tegal, dan Puskesmas setempat. Kebanyakan warga menderita penyakit tekanan darah tinggi, asam urat, kolestrol, dan penyakit penuaan,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya