SOLOPOS.COM - Pantauan CCTV Jogja di kawasan Malioboro, Jogja, Sabtu (28/8/2021).(Sirojul Khafid/Harian Jogja)

Solopos.com, JOGJA — Pemerintah kembali memperpanjang PPKM di Jawa-Bali dan luar Jawa-Bali hingga 6 September 2021. Banyak daerah yang mulai turun level, terutama dari 4 ke 3. Namun, Daerah Istimewa Yogyakarta dan Bali belum ada perubahan status, masih level 4.

Pemerintah Daerah (Pemda) DIY menyebut level 4 ini untuk keamanan. Sekretaris Daerah (Sekda) Pemprov DIY, Kadarmanta Baskara Aji, mengatakan selama beberapa hari terakhir, bus pariwisata sudah menyerbu beberapa tempat di DIY. Padahal, tempat wisata di DIY belum ada yang dibuka.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Oleh karenanya, ia meminta kepada wisatawan yang mau berkunjung ke Jogja dan sekitarnya diminta untuk menahan diri. “Makanya, lebih baik semua bersabar. Toh, mal sudah dibuka 50%. Semua demi keamanan DIY,” kata Aji, Selasa (31/8/2021).

Ekspedisi Mudik 2024

 

Aji berharap, warga DIY bisa lebih bersabar menanti penurunan level dari pemerintah pusat. Hal tersebut, juga bisa untuk mematangkan persiapan saat DIY turun level. “Karena pusat yang menentukan, tentunya dengan melihat parameter-parameter di lapangan,” jelasnya.

Seperti diketahui, Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, menyebut DIY dan Bali masih dalam PPKM Level 4 hingga 6 September mendatang.

“Terdapat dua wilayah aglomerasi yang masih pada level 4, yaitu Daerah Istimewa Yogyakarta dan Bali,” ujar Luhut dalam konferensi pers, Senin (30/8.2021).

Luhut memprediksi kedua daerah ini akan berada pada level 3 dalam beberapa hari ke depan. Hal ini karena adanya trend perbaikan yang terjadi.

“Dua-dua ini saya kira akan masuk pada level 3 bukan minggu depan tapi dalam beberapa hari ke depan,” ujar Luhut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya