SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Solopos.com) – Pengadilan Tipikor memutuskan Direktur PT Anak Negeri, Mindo Rosalina Manulang dipidana 2 tahun enam bulan penjara dalam kasus suap Wisma Atlet.

Ibunda Rosa yang ikut hadir dalam sidang menangis tersedu-tersedu setelah anaknya divonis bersalah.

Promosi BRI Kantor Cabang Sukoharjo Salurkan CSR Senilai Lebih dari Rp1 Miliar

Ibunda Rosa, yang datang dengan mengenakan batik berwarna oranye, duduk di bagian depan saat pembacaan vonis. Dirinya hanya dapat menangis tersedu-sedu dan kepalanya bersandar pada pundak seorang kerabatnya.

Sedangkan Rosa, saat pembacaan amar putusan, sempat berdiri beberapa saat sambil mendengarkan hakim membacakan beberapa pertimbangan terhadap kasusnya di Pengadilan Tipikor, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (21/9/2011).

Diberitakan sebelumnya, Pengadilan Tipikor memutuskan Direktur PT Anak Negeri, Mindo Rosalina Manulang terbukti melakukan tindak pidana korupsi dalam kasus suap Wisma Atlet. Majelis mengganjar Rosa dengan hukuman 2 tahun 6 bulan penjara dan diharuskan membayar uang denda Rp 200 juta.

(detik.com/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya