SOLOPOS.COM - rumah terbakar-ilustrasi

rumah terbakar-ilustrasi

 

Promosi Bukan Mission Impossible, Garuda!

 

PENGASIH-Nasib nahas dialami Wakidi, Warga Pedukuhan Blumbang, Desa Karangsari, Pengasih, Minggu (10/2/2013) siang.

Rumah pria yang kesehariannya menjadi pengemis itu ludes karena terbakar. Beruntung, keempat orang anggota keluarganya yang tergolong kurang sempurna kejiwaannya tidak ada di rumah, sehingga tidak ada korban jiwa.

Akibat kejadian itu, rumah berukuran sekitar 4 X 6 meter ludes bagian dalam yang berisi parabot serta atap ambruk karena rangka kayu terbakar. Rumah hanya tersisa dinding batu bata. Padahal rumah itu dibangun warga secara gotong royong beberapa tahun lalu karena prihatin dengan kondisi keluarga Wakidi.

Dukuh Blumbang, Subandiyo mengatakan saat terjadi kebakaran, rumah ditinggal penghuninya ke Kota Wates untuk mencari nafkah.

“Penghuni rumah itu setiap hari pergi ke Kota Wates mencari rejeki meminta-minta dan mengumpulkan barang bekas, menjelang petang baru pulang,” katanya.

Subandiyo menambahkan, kemarin pagi, Wakidi beserta keluarganya di rumah, karena warga disekitar bersama personel dari Polsek dan Koramil Pengasih melakukan gotong-royong untuk membangun kembali atap rumah yang habis terbakar. Untuk mempercepat pekerjaan, atap yang awalnya genteng di ganti dengan seng, selain itu juga dibuatkan MCK.

“Warga sudah sejak pagi gotong-royong untuk merapikan dan menyelesaikan atap, biar kalau hujan aman, serta di buatkan MCK,” papar Subandiyo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya