SOLOPOS.COM - (detik)

(detik)

SIDOARJO–Temuan granat tak hanya ditemukan di Surabaya saja. Di Bandara Internasional Juanda juga ditemukan granat jenis nanas. Penemuan granat di masjid di komplek Bandara Juanda ditemukan pertama kali oleh warga.

Promosi BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Berkembang Kian Pesat saat Lebaran

Penemuan itu tidak menggangu arus lalu lintas penerbangan maupun pengunjung, hanya kendaraan pengunjung yang akan keluar terjadi kemacetan. Pasca penemuan itu, anggota tim dari Kopaska langsung mendatangi tempat penemuan granat. Ada 2 petugas Kopaska TNI AL langsung membungkus granat tersebut dan dibawa ke lapangan tembak milik TNI AL di komplek Juanda.

“Ditemukannya sekitar pukul 06.30 WIB. Yang menemukan warga saat mau pergi ke depot. Setelah menemukan langsung lapor ke petugas jaga. Setelah dilihat granat jenis nanas,” ujar salah satu petugas keamanan bandara Juanda yang enggan disebutkan identitasnya, Selasa (9/10/2012).

Sementara hingga saat ini masih belum ada konfirmasi resmi dari pihak TNI AL maupun Bandara Internasional Juanda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya