SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA — PSIM mendapat tawaran dari PT Liga Indonesia (LI) untuk mengikuti turnamen Indonesia Super League (ISL) U-21 Liga Indonesia.

Manajemen PSIM mengaku surat resmi tawaran diterima Rabu (13/2/2013) siang. “Kalau tanggal suratnya sih Selasa [12/2],” terang Sekretaris PSIM, Jarot Sri Kastowo, Rabu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menyryt Jarot, manajemen PSIM tidak terlalu merespons tawaran ISL-U 21. Alasannya, Laskar mataram hingga saat ini tidak memiliki pemain U 21.

“Dana kita juga terbatas karena tak bisa mengandalkan APBD,” imbuh Jarot.

Sebenarnya PSIM punya kans kuat untuk diterima dalam turnamen U 21. Kuota 18 peserta turnamen yang diperuntukan tim ISL kemungkinan besar tersisa cukup banyak slot. Pasalnya, tak semua tim ISL menyetujui tawaran itu.

Saat ini, PSIM sebenarnya memiliki tim junior, yakni Diklat Jogja dan Tunas Jogja. Akan tetapi, selain secara struktur, kedua tim itu tidak langsung berada di bawah naungan PSIM. saat ini Tunas Jogja tercatat sebagai peserta kompetisi Divisi II BLAI.

Johan menambahkan saat ini PSIM ingin fokus pada laga Divisi Utama Liga Indonesia. “Kita bicarakan dulu tentang hal ini, bisa saja PSIM ikut turnamen U-21 jika semua pihak menyepakati hal ini,” imbuh Jarot.

Berdasarkan surat yang dikirim PT LI, kompetisi ISL U-21 rencananya digelar 27 April 2013. Peserta, ditargetkan 20 tim dengan rincian 18 tim dari klub ISL sedangkan 2 sisanya dari Divisi Utama Liga Indonesia. Proses pendaftaran dijadwalkan tanggal 11 sampai 28 Februari 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya