SOLOPOS.COM - Pelajar di Karanganyar nonton bareng (nobar) film perjuangan nasional di Ruang Audio Visual Raden Mas Said Kantor Disarpus, beberapa waktu lalu. (Istimewa)

Solopopos.com, KARANGANYAR — Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Karanganyar memberikan kesempatan kepada siswa SMP dan SMA untuk nonton bareng (nobar). Film yang diputar bertema perjuangan nasional. Nobar dilakukan  di Ruang Audio Visual Raden Mas Said Kantor Disarpus.

Nobar dalam rangka memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia (RI) ini berlangsung selama 9-16 Agustus 2022 dengan dua sesi pemutaran film setiap harinya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sekretaris Disarpus Karanganyar, Ardiansyah, mengatakan nobar bagi siswa ini bertujuan mengedukasi mereka tentang perjuangan nasional melalui media film. “Peringatan HUT RI ini menjadi momen untuk mengedukasi pelajar mengenai perjuangan nasional,” ujarnya, Jumat (12/8/2022).

Karena keterbatasan waktu dan tempat, maka tidak semua pelajar SMP-SMA di Karanganyar bisa ikut nobar. Disarpus hanya memberikan kesempatan kepada dua pelajar dari masing-masing sekolah untuk nobar.

Baca Juga: Guru SMP di Sragen ini Manfaatkan Barang Bekas Buat Taman Bacaan

“Kami minta dua pelajar dari masing-masing sekolah, plus satu orang guru pendamping. Jadi ada 3 orang dari tiap-tiap sekolah. Nobarnya juga sudah kami jadwal, berkordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan [Disdikbud Karanganyar],” imbuh Ardiansyah.

Di sisi lain, Ruang Mas Said ini bukanlah ruang biasa. Ruangan ini dilengkap dengan peranti audio visual yang memadai sehingga sensasi nonton  film di ruangan sini serasa menonton di bioskop.

Ruangan ini juga kedap suara dan berpendingin ruangan sehingga tetap nyaman ketika nonton tayangan berdurasi lama.

Ruang Audio Visual Raden Mas Said ini berkapasitas sekitar 50 orang dengan tempat duduk bertingkat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya