SOLOPOS.COM - Aparat Polres Semarang saat memeriksa penemuan potongan tangan atau tubuh di Ungaran, Minggu (24/7/2022). (polressemarang.com)

Solopos.com, SEMARANG — Aparat Polres Kabupaten Semarang menyatakan telah mengungkap kasus temuan potongan tangan di Kali Gede, Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran, Kabupaten Semarang. Pelaku mutilasi kabarnya juga telah diringkus aparat Polres Kabupaten Semarang di Tegal, Senin (25/7/2022) dini hari.

“Alhamdulillah, pelaku sudah ditangkap sekitar jam 1 di Tegal,” ujar Kapolres Semarang, AKBP Yovan Fatika H.A., melalui aplikasi perpesanan WhatsApp (WA), Senin siang.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Kendati demikian, Yovan belum menyampaikan secara detail identitas korban maupun pelaku. Ia hanya memastikan akan secepatnya mengungkap kasus penemuan potongan tangan di Kali Gede, Ungaran, Kabupaten Semarang itu.

Diberitakan sebelumnya, potongan tangan atau tubuh manusia ditemukan di sekitar aliran Kali Gede di Desa Kalongan, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Minggu (24/7/2022) pagi. Potongan tubuh manusia itu kali pertama ditemukan seorang pemancing sekitar pukul 07.30 WIB.

Dikutip dari laman Internet resmi Polres Semarang, penemuan potongan tangan atau tubuh manusia di Kali Gede Ungaran itu kali pertama ditemukan seorang pemancing bernama Sudadi, 44, warga RT 006 RW 008, Desa Kalongan, saat melintas di sekitar lokasi.

Baca juga: Potongan Tubuh Manusia Ditemukan di Ungaran, Diduga Korban Mutilasi

Pemancing itu kemudian melaporkan kepada tetangganya yang melanjutkan ke Bhabinkamtibmas Polsek Ungaran, Bripka Budi Suwita.

Menerima laporan warga, Bripka Budi melaporkan kepada piket SPKT Polres Semarang dan Piket SPKT Polres, INAFIS dan Reskrim mendatangi lokasi penemuan potongan tangan atau tubuh di Kali Gede Ungaran itu untuk melakukan olah TKP.

Kepala Desa Kalongan, Yarmuji, mengatakan warga yang pertama kali menemukan potongan tangan tersebut adalah Sudadi. “Sekira pukul 07.30 WIB, saat akan memancing malah menemukan potongan tangan tersebut di pinggiran kali,” jelasnya.

Baca juga: Terbaru! Jenderal Andika Sebut Penembak Istri TNI Pakai Senjata Rakitan

Lokasi tepat penemuan potongan tangan tersebut berada di jembatan dekat SMP Negeri 5 Ungaran. “Temuan itu lalu dilaporkan ke perangkat dan diteruskan ke kepolisian,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya